Rossa Dituding Abaikan Betrand Peto saat Konser, Afgan Bela: Ocha Gak Mungkin Kayak Gitu
Penyanyi Afgan tanggapi Rossa yang dituding abaikan anak angkat Ruben Onsu, Betrand Peto saat konser di Kuala Lumpur, Malaysia.
Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Afgan membela dan menanggapi tudingan yang menyebut Rossa diduga mengabaikan Betrand Peto atau Onyo saat konser.
Tudingan itu muncul saat Rossa dan Betrand Peto nyanyi bareng saat konsernya di Kuala Lumpur, Malaysia.
Menanggapi tudingan itu, Afgan memberikan pembelaan dengan menilai Rossa tidak mungkin melakukan hal itu.
"Kalau aku ngrasa Ocha (Rossa) gak mungkin kayak gitu sih," ungkap Afgan dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (20/7/2023).
Sedangkan video yang tersebar, dikatakan Afgan, hanya sekedar video potongan.
Baca juga: Difitnah Abaikan Betrand Peto saat Manggung Bareng, Ini Alasan Rossa Speak Up, Onyo Merasa Bersalah
Menurutnya, hal tersebut hanya untuk menggiring opini negatif dari masyarakat.
"Dan itu kan kayak cuma potongan-potongan doang nih, kita kalau di panggung kan gak nyadar ya mau gimana."
"Menurut aku itu sangat menggiring opini yang negatif," ujarnya.
"Jadi aku gak suka sih dengarnya," sambungnya.
Ia pun menuturkan jika melihat konser secara keseluruhan, Rossa tidak seperti apa yang ditudingkan oleh netizen.
"Kalau lihat full performance-nya Ocha gak nyuekin sama sekali," tuturnya.
Lebih lanjut, tak terima dituding mengacuhkan anak angkat dari presenter Ruben Onsu saat konser, Rossa pun buka suara.
Dalam akun Instagram pribadinya @itsrossa910, Rossa mengunggah potongan video konsernya.
"Mau cerita sedikit nih. Beberapa hari yang lalu baru aja aku konser 2 hari di Malaysia untuk promo album baru aku di mana di hari pertama ada Ikky dan Onyo sebagai bintang tamu aku.
Tapi tiba2 rame bgt di tiktok potongan video konser aku lg nyanyi b3 dengan narasi yang dikategorikan memfitnah, yaitu Rossa nyuekin Onyo," tulis Rossa di awal caption unggahannya.
Wanita 44 tahun itu heran lantaran video unggahan akun TikTok @THARIEZ tersebut ditonton oleh jutaan warganet.
Tak main-main, dalam kolom komentar itu juga dibanjiri puluhan ribu hujatan dari warganet.
"Dan ajibnya lagi, VT itu ditonton jutaan kali dengan komentar negatif sampai puluhan ribu. Betapa mudahnya orang menyukai hal buruk ya," sambung Rossa.
Mantan istri Yoyo Padi itu, ia lantas menceritakan kedatangan Onyo di panggung tersebut adalah ajakan darinya.
Baca juga: Ruben Onsu Bela Rossa yang Diserang Netizen Karena Dituduh Cuekin Betrand Peto
Pasalnya, Onyo tidak termasuk dalam penampil di acara tersebut.
Bukan tanpa alasan, Rossa sengaja mengajak Onyo tampil di konsernya karena ia ingin mempromosikan nama Onyo di Malaysia.
Rossa percaya Onyo memiliki potensi yang besar untuk bisa melebarkan sayapnya ke Negeri Jiran.
"Aku kasih tau, yang mengajak Onyo ke Malaysia itu aku. Pakai uang aku pribadi karena aku dan Ruben sayang sm Onyo.
Onyo punya bakat besar dan kita ingin mempromosikan Onyo di Malaysia," lanjut Rossa.
Ia lantas menjelasnya alasan Rossa terlihat lebih banyak berinteraksi dengan Iky daripada Onyo.
Dijelaskan Rossa, pada momen di video yang viral itu merupakan bagiannya berbincang dengan Iky.
Maka wajar jika Rossa lebih banyak interaksi dengan putra sulung Sule tersebut.
"Nyanyi ber3 itu pasti ada pembagian part. Ada part aku, Onyo, dan Iky. Yang di upload dan dijadikan konten fitnah adalah part Iky nyanyi dan (pastinya) aku liatnya ke Iky. Masa Iky nyanyi aku liatnya ke Onyo, sampe sini semoga paham," jelas Rossa.
Ruben Onsu Jengkel dengan Tudingan Rossa Dituduh Cuek pada Betrand Peto saat Konser
Sebagai ayah angkat Betrand Peto, Ruben Onsu membantah kabar bahwa Rossa sengaja mengabaikan putranya itu.
"Nggak ada, nggak ada itu (netizen) orang gila," ujar Ruben Onsu di kawasan Tendean Jakarta Selatan, Senin (17/7/2023).
"Yaa udah pasti jengkel lah, maksudnya gini Rossa manusia sebaik itu dibilang kaga peduli gimana ceritanya," imbuhnya.
Ruben meminta agar masyarakat Indonesia yang menggunakan media sosial jangan sampai membuat isu tidak benar.
Apa yang disebut dalam video viral soal Rossa cuekin Betrand Peto dipastikan tidak benar.
"Udah udah netizen salah praduga itu, ngaco ngaco, gak boleh bikin kabar yang miring-miring kayak gitu," ucap Ruben.
"Dan gue kalau emang bener gue akuin bener, kalau nggak ya nggak," lanjutnya.
(Tribunnews.com/Ifan/Bunga Pradipta/Bayu Indra Permana)