Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Bintangi Film 'The Parcel' Atiqah Hasiholan Main Film Horor Lagi Setelah 15 Tahun

Ini jadi comeback Atiqah Hasiholan main film horor setelah terakhir kali membintangi film bergenre horor pada 2008.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Bintangi Film 'The Parcel' Atiqah Hasiholan Main Film Horor Lagi Setelah 15 Tahun
Tribunnews.com/ Bayu Indra Permana
Atiqah Hasiholan dalam jumpa pers film horor terbarunya yang berjudul 'The Parcel' di kawasan Warung Jati Jakarta Selatan, Selasa (25/7/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Atiqah Hasiholan kembali main film horor. Ia membintangi film 'The Parcel'.

Ini jadi comeback Atiqah Hasiholan main film horor setelah terakhir kali membintangi film bergenre horor pada 2008.

"Wah iya aku sudah lama enggak main film horor, terakhir tuh main film horor 2008 yaa 15 tahun lalu," kata Atiqah Hasiholan di kawasan Warung Jati, Jakarta Selatan, Selasa (25/7/2023).

"Waktu itu film horor belum sebooming sekarang," ungkapnya.

Baca juga: Main Film Horor Kutukan Calon Arang, Justin Adiwinata Banyak Lakoni Adegan Berat

Sayangnya Atiqah Hasiholan tak bisa membocorkan perannya terlalu dalam karena baru akan mulai syuting 27 Juli 2023.

"Aku jadi Radha namanya dia seorang ibu, pokoknya nanti semua kejadian horor berasal dari dia," ucap Atiqah Hasiholan.

Berita Rekomendasi

Film produksi 4WARD Pictures itu menggandeng Andibachtiar Yusuf untuk menjadi sutradaranya.

"Ini film ceritanya dari produser yang asal Malaysia, menurut gue ini cukup menarik," beber Andibachtiar Yusuf.

Ini merupakan kali kedua rumah produksi asal Malaysia tersebut membuat film horor di Indonesia setelah sebelumnya menggarap Rumah Iblis.

Sekedar informasi film 'The Parcel' mengisahkan tentang sosok bernama Radha, seorang perempuan yang berprofesi sebagai photo journalist. 

Nasibnya di kantor tengah berada di ujung tanduk karena sebuah kasus. Dengan kondisi keuangan yang morat-marit, Radha dan anak laki-lakinya harus mencari sebuah rumah yang lebih murah. 

Akhirnya mereka menempati sebuah rumah susun. Uniknya, Radha menempati
sebuah rusun di mana di dalamnya sudah ada sebuah kamar khusus untuk memproses film negative. 

Misteri dimulai saat Radha menerima sebuah paket tanpa nama dan alamat jelas. Rasa ingin tahu yang besar, membuat Radha membuka paket tak bertuan itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas