Sempat Pesimis Putrinya Gagal Ginjal di Umur 6 Bulan, Ovi Dian Ingat Pesan sang Ayah soal Keikhlasan
Di masa kritis Kiara, Ovi Dian teringat pesan ayah, anak adalah titipan Allah SWT, dan yang mereka lakukan adalah upaya untuk menjaga ciptaan-Nya.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Presenter Ovi Dian ungkap pesan sang ayah saat putrinya kritis hingga masuk ICU.
Sambil berurai air mata, Ovi Dian ceritakan detik-detik kondisi putrinya, Kiara Zahira Rahman, memburuk hingga harus masuk ICU.
Awalnya, Ovi Dian dikabari oleh suster jika Kiara mendadak tak bisa bernapas.
Tak lama kemudian giliran dokter menghubungi Ovi Dian untuk mengabarkan keadaan Kiara.
Senada dengan informasi dari suster, dokter menyebut kondisi Kiara memburuk dan harus dilarikan ke ruang ICU.
"(Dokter) cuman bilang Kiara perburukan saya pikir kami membutuhkan membawa dia ke ICU," kata Ovi pada Boy William dikutip dari tayangan YouTube BW, Jumat (28/7/2023).
Mendengar kabar tersebut, Ovi langsung bergegas ke rumah sakit.
Sesampainya di sana, Kiara sudah ditangani tim dokter dan dipasangi ventilator.
"Dia diintubasi, jadi dipasangi ventilator. Dia udah sama tim dokter, dokter melakukan apapun saja demi selamatkan dia," cerita Ovi.
Rupanya, beberapa hari sebelum kejadian tersebut Ovi sempat mendapatkan banyak masukan dari kerabat dan keluarganya.
Mereka mengingatkan Ovi soal keikhlasan.
Baca juga: Pilu Ovi Dian, Anaknya Divonis Gagal Ginjal di Usia 6 Bulan, Ditolak 3 Dokter hingga Masuk ICU
"Beberapa hari sebelumnya, kaya semua yang nyampe ke gue, keluarga gua ngomong tentang keikhlasan gitu."
"Ngajarin gua itu tentang ikhlas, gua udah sampai di tahap ikhlas Jack (panggilan untuk Boy, red)," ucap Ovi sambil menangis.
Bahkan, diakui Ovi dirinya sudah siap jika momen tersebut jadi hari terakhir dia bisa melihat Kiara.