Pengacara Joseph Irianto Jawab soal Ajak Inara Rusli Taaruf, Singgung Trik hingga Ungkap Kekaguman
Mengajak Inara Rusli bertaaruf, teman dokter Richard Lee, pengacara Joseph Irianto sebut itu salah satu usaha untuk dekat.
Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Ajak Ina Idola Rusli taaruf, pengacara Joseph Irianto sebut itu merupakan salah satu bagian dari usahanya.
Meski belum resmi bercerai dengan Virgoun, Inara Rusli banyak didekati oleh para pria single.
Baru-baru ini, teman dokter Richard Lee, Joseph Irianto, secara blak-blakan mengajak Inara taaruf.
Pengakuan tersebut dikatakan oleh Joseph Irianto, saat menjadi bintang tamu dalam acara FYP Trans 7, yang tayang Senin (1/8/2023).
Secara gamblang, Joseph Irianto menyebut bahwa ajakan taarufnya termasuk trik untuk mendekati Inara.
"Kalau dikenalin iya, tapi kalau langsung taarufan belum sih."
"Kalau soal bunga tulisan taaruf itu, namanya juga usaha (trik) kan boleh," ucap Joseph Irianto, dikutip dalam YouTube Trans 7, Rabu (2/8/2023).
Baca juga: Tak Pusingkan Pengganti Virgoun, Inara Rusli Akui Ingin Lebih Fokus Kejar Karier
Kendati demikian, ajakan taaruf tersebut masih urung dilakukan.
Sebab, Inara Rusli belum secara sah berpisah dengan Virgoun.
"Kalau ditanya apakah langsung taaruf, belum dulu lah sekarang. Ya yang pasti belum, karena Inara juga belum bercerai kan," jelas Joseph Irianto.
Baca juga: Ramai Dijodohkan dengan Afgan, Inara Rusli Berikan Tanggapan: Lumayan Masuk Kriteria Sih
Diakui oleh pengacara itu, bahwa ia baru bertemu Inara sebanyak dua kali.
"Ketemu sama Inara itu baru dua kali, pertemuan pertama bawa bunga," jelasnya.
Tak ayal, pernyataan tersebut sontak membuat Irfan Hakim selaku host acara tersebut bertanya-tanya.
"Hah? pertemuan pertama langsung bawa bunga segede itu?," timpal Irfan Hakim.
Namun, Joseph Irianto berdalih bahwa bunga tersebut sebagai wadah apresiasi untuk ibu tiga anak itu.
Baca juga: Ramai Dijodohkan dengan Afgan, Inara Rusli Berikan Tanggapan: Lumayan Masuk Kriteria Sih
"Ya karena kan memang apresiasi untuk dia," ujarnya.
Disebutkan, apresiasi tersebut lantaran Joseph Irianto merasa kagum dengan keputusan Inara.
"Atas keputusan yang menurut saya itu bijak," imbuhnya.
Disinggung soal ketertarikan dengan Inara, Joseph Irianto mengakuinya.
"Tertarik lah pasti, apalagi sama keputusannya dia (Inara)," ucap Joseph.
Joseph Irianto menjelaskan, ia memang menyukai tipe perempuan yang tegas dalam setiap pengambilan keputusan.
"Saya tuh senang banget sama perempuan-perempuan yang kalau ada ketidakadilan langsung menggugat," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Rinanda)