Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kris Dayanti Ungkap Makna Konser Semesta, Sebut Bentuk Rasa Syukur Berkarier Musik Puluhan Tahun

Kris Dayanti ungkap makna konser Semesta, sebut bentuk rasa syukur berkarier dalam dunia tarik suara selama puluhan tahun.

Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Kris Dayanti Ungkap Makna Konser Semesta, Sebut Bentuk Rasa Syukur Berkarier Musik Puluhan Tahun
Kolase tribunnews
Kris Dayanti ungkap makna konser Semesta, sebut bentuk rasa syukur berkarier dalam dunia tarik suara selama puluhan tahun. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi sekaligus politisi Kris Dayanti ungkap makna konser bertajuk Semesta, sebut bagian dari bentuk rasa syukur atas kariernya di dunia musik.

Diketahui, Kris Dayanti tengah mempersiapkan diri untuk memberikan pertunjukan spesial dalam konser Semesta.

Dalam konser tersebut, Kris Dayanti juga menggandeng Erwin Gutawa Orchestra.

Rencananya, konser Semesta Kris Dayanti akan digelar di JIExpo Convention Centre & Theatre, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (5/8/2023) malam.

Kris Dayanti memaknai konser Semesta ini sebagai tanda bentuk syukurnya yang sudah berkarier di industri musik selama puluhan tahun.

Pengakuan tersebut dikatakan oleh Kris Dayanti, dikutip dalam YouTube Intens Investigasi, Jumat (3/8/2023).

Baca juga: Gelar Konser Semesta, Kris Dayanti Gandeng Aurel Hermansyah dan Amora Lemos: Sangat Emosional

"Konser ini ucapan syukur kita akan kebaikan semesta yang juga ikut menunduk dan sayang sama kita."

Berita Rekomendasi

"Dengan memberikan kita udara, semua, talenta anak masing-masing," kata Kris Dayanti.

Ditambah, dalam konser tunggalnya kali ini, wanita berusia 48 tahun itu akan menggunakan teknologi canggih untuk lighting, soundsystem, hingga properti panggung.

"Ini adalah kemurahan Tuhan sampai kita bisa konser yang megah, saya nggak pernah konser seperti ini," ucapnya.

Guna memberikan penampilan spesial dan memperdengarkan suaranya yang bagus, istri Raul Lemos itu menyiapkan tiga microphone sekaligus.

"Ada dua mic utama berwarna pink, dan satu mic cadangan untuk menghindari alasan teknis," ungkapnya.

Krisdayanti, Aurel dan Amora.
Krisdayanti, Aurel dan Amora. (Tangkapan layar kanal YouTube Intens Investigasi)

Baca juga: Punya Banyak Mikrofon Mewah, Kris Dayanti Tegaskan Teknik Nyanyi dan Peralatan Panggung Juga Penting

Kendati demikian, mantan istri Anang Hermansyah itu merahasiakan harga microphone yang akan digunakannya dalam konser Semesta.

"Mic saya standar penyanyi lah," katanya. 

Sementara itu, Diva Indonesia ini juga tengah mempersiapkan diri untuk konser tunggalnya nanti.

Selain rutin berolahraga, ibu empat anak ini juga serta menjaga makanannya agar kualitas suaranya tetap prima.

"Ya jelas kalau daya tahan tubuh, stamina, istirahat harus cukup, materi semua sudah diupayakan sebaik mungkin."

"Kita tinggal calming, tenang, meresapi dengan sendirinya akan terbantu sendirinya. Itu karena semesta," sambungnya.

Bakal menggelar konser bertajuk Semesta, Krisdayanti gandeng Aurel Hermansyah dan Amora Lemos.
Bakal menggelar konser bertajuk Semesta, Krisdayanti gandeng Aurel Hermansyah dan Amora Lemos. (Kolase tribunnews)

Baca juga: Aurel Hermansyah Akui Hubungannya dengan Krisdayanti Sempat Renggang: Ada Luka tapi Mau Sampai Kapan

Selain itu, Konser Semesta milik istri Raul Lemos ini juga merupakan konser pertama setelah 2015, lalu.

"Bintang tamu yang luar biasa dan ini mungkin konser saya kembali setelah merayakan event di tahun 2015."

"Ya jadi secara usia juga, secara kematangan dan lain-lain ini jauh lebih emosional, menyentuh."

"Menyanyikan lagu-lagu yang sebelumnya belum pernah dinyanyikan di konser sebelumnya," tutupnya. 

Sekedar informasi, dalam Konser Semesta nanti, Kris Dayanti juga akan menggandeng kedua putrinya, Aurel Hermansyah dan Amora Lemos.

Tak hanya itu, ia juga akan menghadirkan bintang tamu dari beberapa rekan artis.

Adapun artis yang juga akan tampil seperti Lesti Kejora, Judika, hingga Bunga Citra Lestari.

(Tribunnews.com/Rinanda)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas