Profil Dino Jelusick, Penyanyi Viral yang Bawakan Lagu Arjuna Bareng Dewa 19 Versi Bahasa Inggris
Ini profil Dino Jelusick penyanyi lagu Arjuna ciptaan Ahmad Dhani yang menghipnotis penikmat musik saat membawakan lagu ini bersama Dewa 19.
Penulis: Anita K Wardhani
Ada juga seorang bassist terkenal Mr. Big Billy Sheehan, serta eks organis Dream Theatre, Derek Sherinian.
Jeff Scott Soto dan Dino Jelusick pun digandeng untuk memperkaya vokal.
Profil Dino Jelusick
Aura kemeriahan Konser Dewa 10 di Stadion GBK Jakarta juga ditunjukkan oleh Dino Jelusick.
"GBK stadium, 85.000 people last night. #jakarta," tulis Dino Jelusick di akun instagramnnya.
Siapa Dino Jelusick? Ini profil Dino Jelusick.
Dikutip dari wikipedia, Dino Jelusick atau Dino Jelusić tercatat sebagai seorang penyanyi, musisi, sekaligus penulis lagu berkebangsaan Kroasia.
Dino Jelusick adalah pemenang pertama Kontes Lagu Eurovision Junior 2003 yang diadakan di Kopenhagen, Denmark, 15 November 2003.
Dino Jelusick kelahiran 4 Juni 1992 .
Di usia yang belia , Dino Jelusick pernah memenangkan Kontes Lagu Eurovision Junior 2003 yang diadakan di Kopenhagen, Denmark, 15 November 2003.
Wajar jika dunia musik lekat dengan Dino Jelusick.
Dino Jelusick menghabiskan sebagian besar hidupnya di ibu kota Zagreb dan mendapat gelar master dari Akademi Musik, Universitas Zagreb, pada tahun 2020.
Jejak Karier Dino Jelusick
Jejak karier Dino Jelusick di rentang tahun 1997–2005 diawali dari Kontes Lagu Eurovision Junior.
Dino Jelusick yang mengenal musik sejak usia 3 tahun oleh orangtuanya.
Kemudian pada usia lima tahun dengan tampil di televisi, panggung, dan festival.