Saat Coldplay Sapa Penggemar dengan Assalamualaikum dan Pantun Pinjam Seratus
Penampilan Chris Martin dan kawan-kawan membuat penonton tidak berhenti berteriak.
Editor: Hasanudin Aco
![Saat Coldplay Sapa Penggemar dengan Assalamualaikum dan Pantun Pinjam Seratus](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/aksi-panggung-coldplay-di-jakarta_20231115_224555.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Konser akbar Coldplay yang dihadiri ratusan ribu penggemarnya sukses digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (15/11/2023) malam.
Coldplay membius para penggemarnya dengan lagu-lagu hitsnya.
Penampilan Chris Martin dan kawan-kawan membuat penonton tidak berhenti berteriak.
Apalagi aksi panggung Coldplay sangat spektakuler mulai dari latar panggung megah, suara hingga lighting ditambah dengan gelang Xylobands.
Gelang ini cukup unik karena dapat memancarkan permainan cahaya.
Penampilan Coldplay dibuka lewat lagu Higher Power kemudian Adventure of a Lifetime hingga Paradise hingga The Scientist sekitar pukul 21.00 WIB.
Baca juga: Cawapres Cak Imin Kepergok Nemeni Anak Nonton Konser Coldplay di GBK, Eh, Ternyata Seru, Yo!
Di tengah-tengah penampilannya, Chris Martin menyapa puluhan ribu penggemarnya di Indonesia.
"Hallo Jakarta Assalamualaikum," kata Chris Martin.
Ucapan Chris membuat penonton membalas waalaikum salam dan beberapa diantaranya histeris.
Ribuan penonton yang memadati SUGBK pun membuat Chris Martin kagum. Dikatakan vokalis Coldplay ini jika kehadirannya di Indonesia sangat berkesan.
Tak hanya itu, Chris Martin sedikit fasih menggunakan bahasa Indonesia menyapa penonton yang hadir.
"Terima kasih semuanya terima kasih, apa kabar teman-teman hahaha selamat malam dan selamat datang kami senang sekali bisa hadir di Jakarta," ujar Chris Martin.
Penampilan Coldplay kemudian dilanjutkan lewat lagu Viva la Vida hingga Hymn for the Weekend.
Berpantun
Chris Martin juga membuat heboh seisi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) lewat pantunnya di panggung.
Vokalis grup band Coldplay ini terdengar sedikit fasih ketika melakukan pantun dengan bahasa Indonesia.
Sehingga pelantun lagu Viva la Vida ini ini mengundang tawa dan tepuk tangan penonton lantaran mengucapkan kata yang viral 'pinjam dulu seratus'
"Saya punya pantun, hari Selasa ujian fisika belajar biar lulus apa kabar kota Jakarta boleh dong pinjam seratus," kata Chris Martin fasih berbahasa Indonesia.
Tidak hanya itu Chris Martin kemudian melanjutkan pantun keduanya untuk puluhan ribu penonton di SUBGK.
"Jalan kaki sampai Senayan, si Amir membeli duku, Jakartaku kota impian, Coldplay is here all of you," lanjut Chris Martin.
Tidak ada habisnya, Chris Martin dibuat kagum dengan antusias penggemarnya di Indonesia.
Dikatakan vokalis Coldplay ini jika kehadirannya di Indonesia sangat berkesan.
"Terima kasih semuanya terima kasih, apa kabar teman-teman hahaha selamat malam dan selamat datang kami senang sekali bisa hadir di Jakarta," tandas Chris Martin.
Penonton Sempat Khawatir Konser Batal
Penonton konser Coldplay sempat khawatir Coldplay akan batal manggung.
Rumi (25), satu diantara ribuan penonton itu, sempat khawatir konser grup musik itu batal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Rabu (15/11/2023), imbas adanya demo.
“Iya sempat khawatir. Karena tadi siang ada demo di depan GBK infonya,” kata dia kepada wartawan di GBK.
Namun, kekhawatiran itu tak berlangsung lama.
Ia bisa bernapas lega setelah melihat langsung aksi unjuk rasa telah selesai.
“Senang karena konsernya jadi. Soalnya ini sudah mau antre ke gate,” tutur dia.
Rumi juga optimistis konser Coldplay yang dihelat untuk pertama kalinya di Indonesia berlangsung sukses.
Sebab, persiapan yang dilakukan oleh panitia sudah cukup baik.
“Saya pikir konsernya akan sukses. Soalnya pengamanannya juga ketat. Jadi seharusnya so far so good,” imbuh dia.
Sebagai informasi, sempat ada aksi damai di Jalan Asia Afrika, Jakarta Pusat.
Aksi yang berlangsung pukul 13.30 WIB itu bahkan nyaris ricuh.
Massa sempat terlibat aksi dorong dengan aparat kepolisian.
Namun, aksi itu akhirnya berakhir dengan damai setelah aparat kepolisian meminta mereka berunjak rasa di depan Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.