Profil Kiki, Runner-up MasterChef Indonesia Season 11: Lulusan SMK, Aksinya Bantu Belinda Disorot
Kiki harus puas menjadi juara kedua atau runner up dalam kontes memasak MasterChef Indonesia Season 11. Ia adalah lulusan SMK jurusan Tata Boga.
Penulis: Sri Juliati
Editor: bunga pradipta p
Ia juga penonton setia MasterChef Indonesia.
Bahkan Chef Desi Trisnawati, pemenang MasterChef Indonesia musim kedua menjadi sosok yang menginspirasi Kiki untuk melanjutkan sekolah di jurusan tata boga.
Kiki mencuri perhatian sejak pertama kali audisi yang ditayangkan RCTI pada 27 Agustus 2023.
Ia memasak masakan khas Suku Karo yaitu Manok Cipera, Nakan Ntabeh, Umbut Sambal Meser di hadapan Chef Juna, Chef Arnold, dan Chef Renatta.
Masakan itu mendapat banyak pujian dari ketiga juri dan Kiki mendapat tiga yes/ya.
Hasil tersebut membuat Kiki lolos ke Boot Camp bersama dengan 28 finalis lainnya.
Di babak ini, Kiki harus menyelesaikan tiga tantangan skill test.
Namun karena gagal, ia memasak pada tantangan Elimination test agar bisa masuk ke galeri MasterChef Indonesia season 11.
Beruntung, ia berhasil menyelesaikan tantangan tersebut dan lolos ke galeri bersama dengan 23 finalis lainnya.
Baca juga: Selamat! Belinda Juara MasterChef Indonesia Season 11, Ini Profilnya
Penampilan Kiki di MasterChef Indonesia season 11
Selama di galeri MasterChef Indonesia season 11, penampilan Kiki terbilang konsisten bahkan terus naik.
Ada satu momen di mana Kiki menolak ketika hendak diselamatkan Harris.
Saat itu, Harris berhasil memenangkan challenge dan diperbolehkan mengajak sejumlah finalis lain untuk diselamatkan.
Semula Harris menyelamatkan Nick lalu bertanya pada Kiki, apakah ingin naik dan diselamatkan?
"Next aja, Bang. Aku mau di bawah, i'm here for cooking (aku di sini untuk memasak)," ujar Kiki.