Jordan Ali Putuskan Hubungan dengan Eva Manurung, Febby Carol: Terima Kasih Udah Jauhi Nyokap Gue
Komentar Febby Carol saat Jordan Ali memilih memutuskan hubungan dengan Eva Manurung.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Komentar kakak Virgoun, Febby Carol soal Jordan Ali yang memilih mundur dan memutuskan ibundanya, Eva Manurung.
Seperti diketahui jalinan asmara antara Eva Manurung dengan aktor Jordan Ali kini telah resmi kandas.
Hubungan yang terpaut usia cukup jauh, yakni 23 tahun itu sejak awal memang sudah ditentang keras oleh anak-anak Eva Manurung, Febby Carol dan Virgoun.
Mendapati kini sang ibunda kini tak lagi menjalin hubungan dengan Jordan Ali, Febby Carol pun memberikan komentarnya.
Lewat salah satu unggahan di kanal YouTubenya Febby Carol, Rabu (10/1/2024) ia berterima kasih pada Jordan Ali yang sudah menjauhi ibundanya.
"Terima kasih udah jauhin nyokap gue," ucap Febby Carol.
"Terima kasih lu udah pergi dari hidup nyokap gue," tandasnya.
Kendati demikian, Febby Carol pun mempermasalahkan cara Jordan Ali menyelesaikan hubungan dengan ibundanya yang dianggap kurang baik.
"Tapi yang jadi masalah bukan itu, yang jadi masalah itu cara lu, cara lu tu nggak banget, kenapa? (harusnya) lu dateng baik-baik, lu pergi juga baik-baik."
"Ada kata-kata, jangan lu cabut main cabut aja. Ada kata-kata, memanusiakan manusia," tegasnya.
Kakak pelantun lagu Surat Cinta untuk Starla itu pun menyinggung kembali awal Jordan Ali datang ke keluarganya.
Baca juga: Putus dari Eva Manurung, Jordan Ali Akui Berat Badannya Turun Drastis
"Lu dateng baik-baik, minta ini itu nyokap gue juga support," bebernya.
Kini sikap Jordan Ali yang seolah meninggalkan Eva Manurung begitu saja pun di soroti oleh Febby Carol.
"Sekarang lu main nggak ada kata-kata, kelihatan banget attitude (tata krama) lu."
"Kelihatan kenapa orang berpikiran negatif sama lu," lanjutnya.
Menurut Febby Carol, Jordan Ali harusnya menemui secara langsung Eva Manurung untuk menyelesaikan hubungan keduanya.
"Semestinya lu temui dulu, mau nanti hasilnya apa, setidaknya pesen lu nyampai, 'Mom sorry atau apa'," pintanya.
Diwartakan sebelumnya, Jordan Ali juga menanggapi pernyataan Eva Manurung yang mempermasalahkan kembali momen liburan bersama dirinya di Thailand.
Ditegaskan oleh aktor 32 tahun itu, dirinya dan Eva Manurung ke Thailand bukan untuk berlibur.
Ia mengaku kunjungannya ke Negeri Gajah Putih itu untuk bisnis jastip alias jasa titip yang digeluti Eva.
"Aku ke Thailand bukannya liburan, mohon maaf bukannya liburan," urai Jordan.
Jordan pun juga membongkar fakta sebenarnya soal apa yang ia lakukan selama di Thailand.
Tapi saya jadi kulinya Mami (Eva), kuli," bebernya sinis.
"Saya diajak ke Thailand sama Mami itu menjadi kuli, karena Mami ke Thailand itu punya usaha, usaha jastip, sebenarnya saya nggak mau (diajak) tapi Mami tetep kekeh ngajak saya untuk jadi kulinya Mami."
"Saya semua yang ngangkat kopernya dia, ngurus segala jastipnya dia, semuanya saya yang handle," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Gabriella)