Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kisah Michael Sefrico, Berawal Iseng Jadi Konten Kreator Tekno Kini Raup Penghasilan dari Affiliate

Sempat bekerja sebagai freelance fotografi, Michael Sefrico mencoba peruntungan sebagai konten kreator.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
zoom-in Kisah Michael Sefrico, Berawal Iseng Jadi Konten Kreator Tekno Kini Raup Penghasilan dari Affiliate
Tribunnews.com
Michael Sefrico, konten kreator TikTok. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ada kalanya rasa takut dan malas dikalahkan dengan kemauan yang kuat, serta kondisi yang mendesak sehingga berbagai peluang pun dicoba, termasuk menjadi content creator di sosial media.

Hal yang sama juga dilakukan oleh Michael Sefrico, konten kreator TikTok yang aktif membuat konten seputar teknologi, dan berhasil mendapat banyak penghargaan.

Perjalanan karirnya juga menarik. Ia termasuk orang-orang yang berhasil bangkit dari dampak Pandemi.

Sempat bekerja sebagai freelance fotografi, dirinya kemudian mencoba peruntungan sebagai konten kreator.

Awalnya Sefrico mencoba menjadi konten kreator di Instagram dan YouTube, namun ia memutuskan konsisten menjalani karir tersebut di TikTok.

Baca juga: Konten Kreator Ello MG Dikirim Barang Terus-terusan oleh Stalker Wanita, Terkuak Sosok Pengirim

“Saya mengadaptasi beberapa konten kreator gadget yang sukses, akhirnya saya termotivasi untuk mencoba menjadi salah satu dari mereka melalui TikTok,” ungkapnya.

Berita Rekomendasi

Perjalanannya di TikTok pun terbilang sukses, dan dapat berkembang dengan cepat.

Menggunakan akun TikTok bernama @sefricotechno, ia berhasil mendapat ratusan ribu followers dalam waktu singkat.

“Di bulan pertama, saya mendapatkan 10k followers pertama saya, dan 100k followers di bulan kedua.

Sampai saat ini akun Tiktok saya @sefricotechno sudah memiliki hampir 600k followers,” tambahnya.

Pertumbuhan yang cepat dengan berbagi konten informatif seputar gadget, membuat Sefrico berhasil mendapatkan beberapa penghargaan.

Pernah mendapatkan award sebagai The New Rising Stars di ajang Tiktok Award Summit 2023, spesifik di kategori elektronik.

Seiring pertumbuhan followers yang terus melejit, Sefrico akhirnya bisa menjadikan itu sebagai peluang untuk mendapat penghasilan tambahan.

Menggunakan platform miliknya untuk menjalankan aktivitas sebagai affiliate marketing.

“Saya senang mendalami bidang ini, dan yang membuat saya termotivasi adalah melihat para kreator affiliate di TikTok bisa sukses dan memiliki penghasilan yang menggiurkan,” tuturnya.

Kesuksesan yang ia raih sebagai konten kreator, tak hanya dinikmati untuk diri sendiri tetapi juga digunakan untuk membantu orang lain.

Berbekal pengalaman dan kemampuan yang dimilikinya, Sefrico pernah bekerjasama dengan Dinas Koperasi untuk membantu UKM/UMKM yang dikembangkan oleh teman-teman difabel.

Selain itu, saat ini dirinya juga sedang menjalankan digital agency yang ditujukan untuk anak muda. Khususnya pemuda yang berada di Surabaya, dan ingin mencoba membangun karir sebagai konten kreator.

Walau apa yang dilakukannya terlihat mudah, Sefrico justru mengaku tantangannya semakin besar saat ini, terutama dalam mengembangkan akun TikTok miliknya.

“Saya harus mampu mengedukasi viewers dengan teknologi baru yang terus bermunculan. Agar mereka merasa terbantu dan mendapatkan banyak informasi di konten-konten saya,” katanya.

Dengan semua yang telah diraihnya saat ini, Sefrico berharap agar lebih banyak orang yang tertarik menjadi konten kreator sebab  TikTok adalah platform yang adil.

Setiap orang awalnya bukan siapa-siapa, namun dengan algoritma yang adil, dibarengi kemauan untuk mencoba dan terus belajar, siapapun bisa sukses menjadi konten kreator.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas