Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kronologi Anak Drummer Matta Band Tewas Tenggelam di Pantai Kelingking, Jenazah Dimakamkan Hari Ini

Kronologi anak drummer Matta Band tewas tenggelam saat study tour di Pantai Kelingking, Bali. Jenazah dimakamkan di Sumedang, Jawa Barat Jumat.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Febri Prasetyo
zoom-in Kronologi Anak Drummer Matta Band Tewas Tenggelam di Pantai Kelingking, Jenazah Dimakamkan Hari Ini
Kolase Tribunnews, TribunJabar Kiki Adriana
Suasana pemakaman putra drummer Matta Band, Wox - ilustrasi Pantai Kelingking. 

TRIBUNNEWS.COM - Anak drummer Matta Band, Kaisar Akira Ayman, meninggal dunia setelah tenggelam di Pantai Kelingking, Nusa Penida, Bali.

Kabar duka bocah yang akrab disapa Ayman itu langsung membuat keluarga syok, tak terkecuali sang drummer, Yadi Bachman alias Wox.

Melansir Tribun Jabar, Ayman saat itu tengah bermain di Pantai Kelingking lalu terhantam ombak.

Ia sempat tertarik sampai ke tengah laut.

Ayman tenggelam pada Rabu (30/10/2024) kemarin.

Disebut jenazah Ayman sempat terombang-ambimg di laut hingga Kamis (31/10/2024).

Lalu beberapa saat setelah keluarga Wox menyusul ke Bali, akhirnya sang putra dapat ditemukan, Kamis.

BERITA REKOMENDASI

Menurut informasi dari Basarnas Bali, bocah berusia 17 tahun itu ditemukan sekitar 200 meter dari bibir Pantai Kelingking. 

Setelah dijemput pihak keluarga, jenazah langsung dibawa ke Sumedang, Jawa Barat, untuk dimakamkan pada hari ini, Jumat (1/11/2024).

Pemakaman putra Wox itu diwarnai isak tangis keluarga.

Baca juga: Matta Band Kembali Bermusik, Sunu Akui Lagunya Tak Sejalan dengan Hati dan Jalan Hijrahnya

Bahkan, teman-teman sekolah Ayman di SMA IT Insan Sejahtera Sumedang yang turut berangkat ke Bali juga hadir.

Untuk diketahui, kegiatan study tour yang diikuti oleh Ayman merupakan agenda tahunan sekolah.


Bali menjadi destinasi wisata yang dipilih untuk menjalani agenda EduTour (Study Tour).

Basarnas mengevakuasi mayat siswa asal Sumedang, Jawa Barat yang hilang terseret ombak saat berwisata di Pantai Kelingking, Nusa Penida, Kamis (31/10/2024).
Basarnas mengevakuasi jenazah  putra drummer Matta Band yang hilang terseret ombak saat berwisata di Pantai Kelingking, Nusa Penida, Kamis (31/10/2024). (Istimewa)

Ada sekira 41 siswa dan tujuh pembimbing yang ikut dalam rombongan wisata tersebut.

Doa Wox untuk Putranya yang Tewas Tenggelam

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas