Lucu dan Menghibur, Teknik Bercerita Andrea Sukses Bikin Audiens Penasaran
Dalam membuat konten, Andrea Christina kerap memberi bumbu-bumbu kisah cintanya untuk membuat audiens terpikat.
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Editor: Willem Jonata
Teknik CTA ini terkesan tidak memaksa, namun justru membuat audiens penasaran dan ingin mencoba.
Gaya ini membuat para pengikut merasa bebas untuk memutuskan tanpa tekanan, tapi tetap tergelitik untuk mencari tahu lebih lanjut.
Efeknya di Dunia Influencer: Teknik yang Jadi Inspirasi Banyak Orang
Keberhasilan Dosen Kecantikan menggunakan StorySelling dengan gaya ceplas-ceplos ini membuat banyak influencer lain tertarik untuk menirunya.
Teknik ini terbukti efektif dalam menyampaikan awareness produk, karena menggabungkan antara hiburan dan promosi secara halus. Dosen Kecantikan menunjukkan bahwa dengan kreativitas, pemasaran produk bisa dikemas dalam cerita yang menghibur tanpa terasa seperti iklan.
Dengan teknik StorySelling yang ia kembangkan, Dosen Kecantikan berhasil menghadirkan gaya iklan yang lebih natural, menyenangkan, dan membumi.
Kontennya tidak hanya menawarkan informasi tentang produk, tetapi juga memberikan hiburan yang membawa audiens pada kisah hidupnya yang penuh warna.
Pengikutnya merasa seperti mendengarkan cerita dari teman dekat, bukan sekadar melihat promosi produk.
“Selain ngasih informasi seputar kecantikan, semoga jadi hiburan juga buat orang-orang,” kata Andrea Christina, si Dosen Kecantikan.
Dosen Kecantikan telah membuktikan bahwa pendekatan yang orisinal dan kreatif dapat menghasilkan hubungan yang lebih kuat antara influencer dan audiens.
Berkat teknik uniknya ini, ia tidak hanya menginspirasi banyak orang untuk mencoba produk, tetapi juga untuk menjadi lebih kreatif.