Nikita Willy
Nikita Willy adalah aktris, penyanyi, sekaligus model yang lahir di Jakarta, 29 Juni 1994, dan menikah dengan Indra Priawan
Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Nikita Willy memiliki nama asli Nikita Purnama Willy.
Nikita Willy adalah aktris, penyanyi, sekaligus model yang lahir di Jakarta, 29 Juni 1994.
Nikita Willy merupakan putri dari pasangan Henry Willy dan Yora Febrine.
Aktris yang telah membintangi berbagai judul film, baik layar lebar, sinetron, hingga FTV ini memiliki adik yang bernama Winona Willy.
Nikita Willy merupakan kakak dari Winona Willy.
Nikita Willy menikah dengan Indra Priawan Djokosoetono pada Jumat, 16 Oktober 2020 silam.
Prosesi akad nikah Nikita Willy dan Indra Priawan mengusung adat Mingkabau yang dilaksanakan di kediaman Nikita Willy, di daerah Jakarta Timur.
Paman Nikita, Nelson Samsyir menjadi wali nikah dari mendiang ayah Nikita Willy, Henry Willy Syam.
Pernikahan Nikita Willy dan Indra Priawan dikaruniai 2 anak yaitu, Issa Xander Djokosoetono dan Nael Idrissa Djokosoetono.
Karier
Nikita Willy memulai karier di dunia hiburan sejak berusia enam tahun.
Baca juga: Nikita Willy Lahirkan Anak Kedua, Jalani Persalinan di Dalam Air, Ditemani Indra Priawan
Di usia 6 tahun itu, Nikita Willy membintangi sinetron Bulan dan Bintang.
Di masa-masa awal kariernya, Nikita Willy mendapatkan peran dalam serial Ratu Malu dan Jenderal Kancil.
Aktris berdarah minang ini menapaki kariernya dengan menjadi bintang tamu di sinetron Jin dan Jun yang sangat populer di awal 2000an.
Nikita Purnama Willy merupakan aktris dan penyanyi Indonesia yang namanya mulai melejit sejak membintangi sinetron “Roman Picisan” bersama Evan Sanders pada 2008.
Di dunia peran, Nikita Willy tidak hanya tampil di sinetron saja.
Di layar kaca, dirinya juga kerap tampil di berbagai judul FTV tanah air.
Selain itu, Nikita Willy juga bermain di beberapa judul film layar lebar.
Istri Indra Priawan ini membintangi beberapa judul film di antaranya Bestfriend? (2008), MBA (Married By Accident) (2008) dan From London to Bali (2017). Di tahun yang sama juga, dia sedang membereskan film terbarunya berjudul Total Chaos, dilansir Tribunnewswiki.
Meski namanya telah melambung di dunia peran, ia tidak berhenti di situ saja.
Nikita Willy juga mencoba menggali potensi dirinya di dunia tarik suara.
Artis keturunan Minang ini juga telah menelurkan berbagai karya di bidang tarik suara.
Filmografi
Film
2008
Besrried By Accident)
2017
From London to Bali
Total Chaos
Gasing Tengkorak
2018
Alas Pati: Hutan Mati
2019
Terlalu Tampan
Sinetron
2000 Jin dan Jun
2002
Hari Potret
Ratu Malu dan Jenderal Kecil
2003 Bulan dan Bintang
2004 Si Cecep
2005
Senyuman Ananda
Habibi dan Habibah
2006 Indahnya Karunia-Mu
2007
Pengantin Kecil
Roman Picisan
2008
Pacar Pilihan
Rubiah
2009
Setinggi Bintang
Safa dan Marwah
Nikita
2010
Mister Olga
Putri yang Ditukar
2012
Yusra dan Yumna
Kutunggu Kau di Pasar Minggu
2013 Surat Kecil Untuk Tuhan The Series
2014 Kau Yang Berasal Dari Bintang
2015 Kau Seputih Melati
2016
Julaiha Princess Betawi
Naila
2017 Dua Wanita Cantik
2018 Tiada Hari yang Tak Indah
2019 Cinta Buta
FTV
2006
Good Boy vs. Good Girl
2007
Pernis (Perjaka Manis)
Ratu Cinta Kilat
Pacar yang Lupa Punya Pacar
Kalau Desi Kesandung Cinta
Gue Kartini Bukan Kartono
Pacarin Gue Kalo Berani
Cowok Loe Cowok Gue Juga
2009 Cinta Rasa Ongol Ongol
2009 Cantik-Cantik Juragan Ayam
2010 Mak Comblang Jatuh Cinta
2013 Perempuan di Pinggir Jalan
2013 Dua Wanita Cantik
2013 Rindu
2013 Kado Ramadhan
2015 Istri
2015 7 Hari Cinta
2016 Pembantu Cantik Gagal Mudik
2017 Pacar Sewaan
2017 Serenada Cinta Nadhira
(TRIBUNNEWS.COM/Ika Wahyuningih)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.