Alasan Lolly Kabur dari Rumah Aman dan Pilih Temui Razman Nasution Dibanding Nikita Mirzani
Laura Meizani alias Lolly ungkap alasan dirinya kabur dari rumah aman hingga memilih temui Razman Nasution dibanding Nikita Mirzani.
Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Yurika NendriNovianingsih
TRIBUNNEWS.COM - Laura Meizani alias Lolly mengungkap alasan dirinya kabur dari safe house atau rumah aman.
Lolly menyebut dirinya tak betah disatukan dengan wanita yang diduga memiliki suatu kasus hingga mengidap penyakit HIV.
"Aku kabur, nggak betah."
"Masa disatuin sama open BO, sama orang gila, sama orang HIV, siapa coba yang mau disatuin," ungkap Lolly, dikutip dari YouTube SelebTubeTV, Jumat (10/1/2025).
Kemudian, Lolly menjelaskan alasan dirinya yang memilih menemui kuasa hukum kekasihnya Vadel Badjideh, Razman Nasution dibanding ibunya sendiri, Nikita Mirzani.
Diakui Lolly, bahwa semua perkataan Nikita tentang dirinya tak ada yang benar.
Bahkan Lolly membantah soal Nikita yang sebelumnya sempat mengaku menemui dirinya di rumah aman.
"Kan yang diomongin sama dia bohong semuanya."
"Yang dia bilang bahwa dia sudah pernah ketemu dengan saya, bohong itu nggak pernah," jelas Lolly.
Pada kesempatan itu, Razman pun menyebut langsung menyerahkan Lolly kepada pihak berwajib.
Razman tak ingin dirinya dinilai telah bersekongkol dengan Lolly di tengah kasus yang dilaporkan Nikita terhadap Vadel.
Baca juga: Bongkar Isi Chat Lolly, Fitri Salhuteru Bantah Adu Domba Nikita Mirzani dan Pacar Vadel Badjideh
"Saya mau bawa dulu ke pihak kepolisian."
"Saya tidak mau saya nanti dianggap bersekongkol dengan Lolly," tuturnya.
"Nah bagaimana ceritanya nanti saya jelasin," imbuhnya.
Fitri Salhuteru Siap Jadi Saksi yang Meringankan Vadel Badjideh
Nama pengusaha Fitri Salhuteru turut terseret dalam kasus yang dilaporkan Nikita Mirzani soal Lolly.
Kini mantan sahabat Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru menyatakan akan mendukung Vadel Badjideh dan menjadi saksi yang meringankan.
"Saya tegaskan di sini teman-teman media, bahwa Saudari Fitri Salhuteru telah menyatakan kesediaannya kepada saya untuk menjadi saksi yang meringankan bagi klien kami, saudara Vadel Alfajar Badjideh," kata Razman Nasution.
Razman Nasution menyebut Fitri Salhuteru dihadirkan sebagai saksi karena diyakini mengetahui kehidupan Lolly bersama Nikita Mirzani.
"(Saksi) terkait tentang bagaimana kehidupan LM ketika bersama ibunya. Bagaimana tekanan yang dialami Loli ketika bersama ibunya. Bagaimana studi dia terkait dengan perilaku ibunya. Bagaimana Loli ketika di Jakarta bersama ibunya," terang Razman.
"Apakah seorang NM ini layak disebut sebagai ibu yang bertanggung jawab atau tidak. Apakah selama ini Loli di rumahnya NM itu melihat contoh yang baik atau contoh yang buruk," lanjutnya.
Menurut Razman, kesaksisan Fitri Salhuteru nantinya akan memperkuat posisi Vadel Badjideh.
Terlebih, sebelumnya Razman telah mengetahui mantan ibu angkat Lolly saat di Inggris telah memberikan keterangan kepada polisi.
Pihaknya pun juga telah menandatangani dokumen untuk pemeriksaan Juliana Fernandez, yang dikenal sebagai Mami Eda.
"Lalu, kalau sudah kita dapat cerita ini. Akan menambah kekuatan baru bagi kami setelah kami dapat kesaksian dari UK, dari ibu Juliana Fernandez dan Saudara Eda," kata Razman.
(Tribunnews.com/Ifan/Fakka)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.