Prilly Latuconsina Akui Omara Esteghlal Sosok yang Tepat Jadi Pasangannya
Prilly mengaku selama ini tidak pernah menyembunyikan hubungan asmara, jika memang itu benar maka akan diakui.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Dewi Agustina

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Prilly Latuconsina sudah go public soal hubungan asmaranya dengan Omara Esteghlal.
Ketika dipastikan mereka sudah resmi berpacaran, Prilly tak lagi malu-malu mengakui hubungan asmaranya dengan Omara.
Baca juga: Prilly Latuconsina Belum Terpikir Menikah dengan Omara Esteghlal: Jalani Aja
Ia menuturkan bahwa selama ini tidak pernah menyembunyikan hubungan asmara, jika memang itu benar maka akan diakui.
"Loh aku kan kalau memang punya pacar, pasangan, nggak pernah aku rahasiain. Kalau aku nggak publish, berarti nggak ada dan hanya gosip," tutur Prilly Latuconsina di kawasan Senayan Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2025).
"Tapi dari dulu kan kalau aku punya pasangan, pasti akan selalu aku kenalkan. Jadi yang kali ini saya kenalkan," bebernya sambil tersenyum.
Ketika ditegaskan bahwa keduanya sudah sama-sama serius jalani hubungan asmara, Prilly hanya minta didoakan saja.
"Insya Allah. Doakan saja," katanya.
Baca juga: Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal Liburan ke Kamboja, Pacaran?
Prilly tak ragu mengatakan bahwa Omara adalah sosok pria yang sangat sesuai untuk dirinya sebagai pasangan.
"Udah, kalau nggak sesuai, nggak saya kenalin," ucap Prilly.
Setelah lama jomblo, Prilly Latuconsina kembali jalani hubungan asmara.
Ia kini resmi berpacaran dengan rekan sesama artis peran yakni Omara Esteghlal.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.