Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Anji Manji Soroti Agnez Mo yang Langgar Hak Cipta Lagu, Akui Sempat Bahas Bersama Ari Bias 

Musisi Anji Manji soroti soal Agnez Mo yang langgar hak cipta lagu, buntut tak minta Izin bawakan lagu ciptaan Ari Bias.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Anji Manji Soroti Agnez Mo yang Langgar Hak Cipta Lagu, Akui Sempat Bahas Bersama Ari Bias 
Kolase Tribunnews (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)
HAK CIPTA LAGU - Ari Bias (kiri) saat ditemui di Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (10/7/2024), penyanyi Agnez Mo (kanan) menghadiri acara Billboard Women in Music Award 2022 di Teater YouTube di Stadion SoFi, di Inglewood, California, Amerika Serikat, Rabu (2/3/2022). Musisi Anji Manji turut menyoroti soal Agnez Mo yang langgar hak cipta lagu. 

TRIBUNNEWS.COM - Musisi Anji Manji turut menyoroti penyanyi Agnez Mo yang dinyatakan melanggar hak cipta lagu.

Lewat postingan di Instagram, Anji mengaku dirinya sempat mewawancarai Ari Bias selaku pencipta lagu Bilang Saja.

Kala itu, Anji dan Ari Bias membahas soal alasan melarang Agnez Mo membawakan lagu tersebut.

"Setahun lalu, saya sempat mewawancarai Ari Bias tentang berita-berita yang ramai kala itu, kenapa dia melarang Agnez Mo membawakan lagunya," tulis Anji, dikutip Tribunnews.com, Selasa (4/2/2025).

Anji menjelaskan, bahwa Ari Bias mengungkapkan keresahannya mengenai sikap dari Agnez Mo.

Pasalnya, Aris Bias disebut sudah memberikan peringatan kepada sang penyanyi.

Namun hal tersebut tak diindahkan oleh Agnez, hingga Ari memilih untuk menyelesaikan melalui jalur hukum.

Berita Rekomendasi

"Di situ Ari Bias sempat mengungkapkan jika keresahannya tidak diindahkan."

"Maka dia akan melanjutkan ke jalur hukum," jelas Anji.

Kemudian, Anji memberikan komentarnya mengenai Ari yang memenangkan gugatannya.

Anji justru tergelitik dengan pernyataan pengacara Ari, Minola Sebayang soal aturan hak cipta lagu.

Baca juga: Melly Goeslaw Penasaran, Mengapa Hakim Menangkan Gugatan Ari Bias dan Agnez Mo Harus Bayar Rp 1,5 M?

"Ternyata menurut hukum yang sudah diputuskan pengadilan, hal yang selama ini selalu menjadi perdebatan," ujarnya.

Berkaca dari kasus tersebut, Anji berharap para penyanyi nanti bisa lebih menghargai pencipta lagu.

Termasuk untuk meminta izin membawakan lagu kepada penciptanya agar kasus seperti Agnez tak terulang lagi.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas