Rayakan Ulang Tahun ke-13, Lethicia Persembahkan Lagu untuk Sang Ayah
Lewat lagu “Ayah” Lethicia ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada ayah tercinta.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Lethicia memperkenalkan single terbarunya berjudul "Ayah" yang dirilis pada 14 Februari 2025.
Lagu barunya itu diberikan spesial khusus sebagai kado untuk ayah dan keluarganya di Hari Valentine. Termasuk kepada dirinya yang berulang tahun ke-13.
Karyanya ini menjadi langkah awal Lethicia dalam mengarungi industri musik Tanah Air lewat kolaborasi dengan penulis lagu dan komposer Karakinda Krisna, sinematografer Olyveruz Paebesi, produser Fidelis Kemie dan Velly Prasetya, Selvya Marviti selaku eksekutif produser yang merilisnya di bawah naungan Fika Vox dan Velsarian Kingdom (recording).
Baca juga: Atta Halilintar dan Aurel Rilis Lagu Baru Kolaborasi dengan Rhoma Irama, Garap Video Klip Pakai CGI
"Tentang Ayah, dia yang selalu memberikan kasih sayang kepada keluarga melalui tindakannya yang tulus dan penuh pengorbanan, meski cinta itu tidak pernah dia ungkapkan secara verbal dengan kata-kata," kata Lethicia kepada awak media, Selasa (4/2/2025).
"Ayah tidak hanya menjadi karya musik, tetapi juga pengalaman yang menyentuh hati," lanjutnya.
Lewat lagu “Ayah” Lethicia ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada ayah tercinta.
"Ayah selalu siap terlihat tangguh di hadapan anak-anak. Ayah tidak membiarkan kami melihat seberapa besar pengorbananmu," ucapnya.
Lethicia berharap lagu ini dapat diterima dengan baik oleh para pecinta musik Indonesia.
Lagu “Ayah” akan tersedia di berbagai platform musik digital.
Selain itu, lagu ini juga hadir dalam bentuk video musik yang dapat dinikmati di kanal YouTube resmi Fika Vox Entertainment.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.