Sebut Lolly Korban Tindak Kekerasan, Nikita Mirzani Rencana Polisikan Vadel Badjideh
Nikita Mirzani menyatakan bahwa laporan baru terhadap Vadel Badjideh, segera dibuat berdasarkan pengakuan dari Lolly.
Penulis: Ahmad Sidik
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Nikita Mirzani kembali mengungkapkan niatnya untuk melaporkan Vadel Badjideh atas dugaan kekerasan terhadap sang putri, Lolly (LM).
Nikita menyatakan bahwa laporan baru segera dibuat berdasarkan pengakuan dari Lolly yang didukung oleh bude dan pakde.
Kedua orang tersebut yang kini tengah merawat Lolly di rumah istimewa.
Baca juga: Lolly Anak Nikita Mirzani Akan Bicara dari Hati, Ungkap Sebenarnya Terjadi, Termasuk Soal Vadel
“Sebenernya setelah ini pun akan ada laporan lain untuk Kang Semir karena memang dari pengakuan Laura yang dibantu oleh bude dan pakde,” kata Nikita Mirzani di kawasan Darmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (14/2/2025),
Menurutnya, dugaan kekerasan yang dialami Lolly bukan hanya mencakup perkara yang telah ia laporkan sebelumnya, melainkan juga kejadian lain yang lebih luas.
“(Bude dan pakde) dengar ceritanya pengakuan Laura yang juga saya dengar bahwasanya bukan hanya soal yang saya laporkan tapi ada juga kekerasan,” ujar Nikita.
Kejadian itu kemudian membuat Nikita Mirzani geram dan sedih. Sebab putrinya telah menjadi korban dugaan kekerasan dari Vadel Badjideh.
“Gue tuh kalau ngomongin itu mau nangis karena Laura itu anak perempuan gue semata wayang dari perut, melahirkan membesarkan sendiri pake tangan gue,” tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.