Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Penyanyi Malaysia Syazwan Shuhaimi Ungkap Alasan Remake Lagu Wali 'Puaskah'

Syazwan mengungkapkan awalnya pihak label, Positif Art Music, menawarkan beberapa lagu dari berbagai band Indonesia. 

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in Penyanyi Malaysia Syazwan Shuhaimi Ungkap Alasan Remake Lagu Wali 'Puaskah'
Istimewa
SYAZWAN SHUHAIMI - Foto sosok Penyanyi Malaysia Syazwan Shuhaimi saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (18/2/2025). Penyanyi asal negeri jiran tersebut akan merilis remake lagu Puaskah milik Wali 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi asal Malaysia, Syazwan Shuhaimi, merilis ulang lagu Puaskah yang sebelumnya dibawakan oleh grup musik Wali pada 2009.

Lagu ini menjadi single kelima dalam kariernya sekaligus debutnya di industri musik Tanah Air. 

Sebelumnya, Syazwan telah merilis empat lagu di Malaysia.

"Saya sudah merilis empat lagu sebelumnya di Malaysia, single pertama pada tahun 2015," kata Syazwan di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (18/2/2025).

Syazwan mengungkapkan awalnya pihak label, Positif Art Music, menawarkan beberapa lagu dari berbagai band Indonesia. 

Namun, dari sekian banyak pilihan, Puaskah langsung menyentuh hatinya.

"Ada beberapa lagu dari band-band lain juga. Tapi saat saya mendengar Puaskah, liriknya sangat mendalam, membuat saya merinding. Saya langsung ingin me-remake lagu ini," tuturnya.

Berita Rekomendasi

Proses produksi lagu dilakukan di Malaysia, sementara syuting video klip berlangsung di Yogyakarta.

Syazwan berharap Puaskah versinya bisa diterima oleh pecinta musik Indonesia, terutama penggemar Wali.

"Saya berharap lagu ini menjadi titik awal saya di Indonesia. Semoga para pendengar, khususnya penggemar Wali, bisa menerimanya. Apalagi Wali merupakan band besar di sini," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas