Tommy Sugiarto Berjuang Sendiri di China Superseries
Dionysius Hayom Rumbaka, kandas di babak pertama Adidas China Masters Superseries
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, CHANGZHOU - Tunggal putra Indonesia, Dionysius Hayom Rumbaka, kandas di babak pertama Adidas China Masters Superseries, yang berlangsung di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, China. Hayom kalah dari pemain China yang lolos dari babak kualifikasi, Wenlong Zhou, 19-21, 21-19, 10-21, Rabu (11/9/2013).
Game pertama berlangsung sangat ketat. Hayom yang sempat tertinggal, berhasil mengejar dan berbalik unggul 19-17. Sayangnya, ia gagal bertahan dan akhirnya terlewati Wenlong yang akhirnya memenangi game ini dengan 21-19.
Hayom mengawali game kedua dengan baik. Dengan pukulan net tipis, ia berhasil unggul 11-8. Hayom memaksa pertandingan dilanjutkan dengan rubber game setelah memenangi game kedua dengan 21-19.
Tak bisa mempertahankan performanya di game ketiga, Hayom tertinggal 9-11 pada setengah game. Wenlong kembali mendominasi dan akhirnya memastikan kemenangan dengan 21-10.
Di babak kedua, Wenlong akan bertemu dengan pemenang laga antara unggulan ketiga asal Thailand, Boonsak Ponsana, dan tunggal Korea, Lee Dong-keun, yang akan berlangsung sore ini.
Kekalahan Hayom membuat rekannya, Tommy Sugiarto, harus berjuang sendiri mewakili Indonesia di nomor tunggal putra. Tommy akan bertanding melawan tunggal Jepang, Kento Momota, sore ini.