Penghasilan Rossi Lewati Jumlah Penghasilan Vettel
Besarnya penerimaan bayaran yang diterima Valentino Rossi masih lebih besar dari penghasilan yang didapat oleh Vettel
TRIBUNNEWS.COM – Dilihat dari jumlah bayaran dan penghasilannya secara keseluruhan selama satu tahun, besarnya penerimaan bayaran yang diterima Valentino Rossi masih lebih besar dari penghasilan yang didapat oleh juara dunia balap Formula satu, Sebastian Vettel. Total penghasilan Rossi sebesar 22 juta dolar (Rp 264 miliar), sedangkan Vettel hanya 18 juta dolar.
Rossi yang merupakan juara dunia MotoGP lima kali ini masih menempati status sebagai pembalap roda dua dengan bayaran terbesar di dunia. Penghasilan Rossi dari gaji dan hadiah menjadi pemenang atau meraih podium, dan bayaran lain khusus dari balap motor sebesar 12 juta dolar, sedangkan dari pekerjaan sampingan terkait dengan status sebagai bintang iklan bayaran yang diterima Rossi sebesar 10 juta dolar.
Meski demikian, dibandingkan dengan seluruh pembalap (F1, MotoGP, NASCAR, dan lain-lain) Rossi bukanlah pembalap yang menerima penghasilan terbesar. Pembalap dengan penghasilan terbesar adalah Fernando Alonso, pembalap Ferrari asal Spanyol yang mendapat penghasilan selama satu tahun sebesar 30 juta dolar.
Di antara seluruh pembalap di semua kategori (roda dua dan roda empat), bayaran yang diterima Rossi terbesar kelima. Ini berdasarkan data daftar penghasilan pembalap versi Forbes yang dilansir Crash.net.
Setelah Fernando Alonso, Lewis Hamilton, pembalap F1 asal Inggris yang kini menjadi pembalap Mercedes mendapatkan total penghasilan sebesar 27,5 juta dolar AS.
Peringkat ketiga dan Keempat ditempati oleh dua pembalap NASCAR; Dale Earnhardt Jr di peringkat ketiga dengan penghasilan 26 juta dolar, sedangkan Jimmy Johnson di peringkat Keempat dengan bayaran 24 juta dolar.
Di peringkat Keenam dan Ketujuh, pembalap dengan penghasilan terbesar ditempati oleh pembalap NASCAR juga. Masing-masing Tony Stewart dengan total penghasilan 18,5 juta dolar dan Jeff Gordon dengan nilai bayaran yang diterimanya sebesar 18,2 juta dolar.
Tiga pembalap berikutnya yang menempati posisi 10 besar ditempati oleh Sebastian Vettel, dengan total pendapatan 18 juta dolar, kemudian Danica Patrick, pembalap putri yang bersaing di ajang NASCAR dengan bayaran 15 juta dolar, dan Jenson Button, pembalap F1 asal Inggris yang menjadi pembalap McLaren musim ini. Button yang pernah satu kali jadi juara dunia F1 itu mendapat penghasilan sebesar 14 juta dolar. (Tribunnews.com/mba)
Pembalap paling mahal:
- F Alonso F1 $30m (Rp 337 miliar)
- L Hamilton F1 $27.5m (Rp 309 miliar)
- D.Earnhardt Jr NASCAR $26m (Rp 292 miliar)
- J.Johnson NASCAR $24m (Rp 270 miliar)
- V. Rossi MotoGP $22m (Rp 247 miliar)
- T. Stewart NASCAR $18.5m (Rp 207 miliar)
- J. Gordon NASCAR $18.2m (Rp 204 miliar)
- S. Vettel F1 $18m (Rp 202 miliar)
- D. Patrick NASCAR $15m (Rp 168 miliar)
- J. Button F1 $14m (Rp 157 miliar)