Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Caroline Wozniacki Bantah Sindir Mantan

Banyak yang menilai kicauan Caro itu sebagai bentuk sindiran terhadap mantan tunangannya yang saat ini berstatus sebagai pegolf nomor satu dunia

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Caroline Wozniacki Bantah Sindir Mantan
zimbio.com
Mantan petenis nomor satu dunia, Caroline Wozniacki. 

TRIBUNNEWS.COM - Caroline Wozniacki baru-baru ini berkicau di akun Twitter-nya saat memberikan dukungan pada pegolf Jason Day di turnamen US Open. Wozniacki menulis dukungan pada Jason agar menjuarai turnamen US Open. “Setelah semua yang dilalui @JDayGolf minggu ini dan perjuangan yang ditunjukkannya, saya mendukungnya untuk memenangkan semuanya hari ni,” tulis petenis asal Denmark itu.

Banyak yang menilai kicauan Caro itu sebagai bentuk sindiran terhadap mantan tunangannya yang saat ini berstatus sebagai pegolf nomor satu dunia, Rory McIlroy.

Namun saat dikonfirmasi, Wozniacki membantah hal itu merupakan sindirannya terhadap McIlroy. Menurut Caro, kicauannya itu dibuatnya hanya sebagai bentuk dukungan pada Jason yang sedang berjuang dari jerat cedera. Ia mengatakan, komentarnya hanya terkait olahraga, dan tak ada hubungannya dengan mantan tunangannya.

“Saya mengomentari olahraga sepanjang waktu. Tak ada yang saya lakukan yang berhubungan dengan mantan saya. Saya pikir siapa pun yang mengikuti olahraga pada umumnya, memahami itu adalah usaha luar biasa untuk terus berjuang, tidak menyerah, dan melakukan sesuatu dengan baik. Saya pikir cara dia berjuang cukup mengesankan. Saya tahu bagaimana rasanya ketika mendapat kram di lapangan dan bagaimana rasanya saya harus terus berjalan,” jelas Wozniacki seperti dilansir Daily Mail.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas