Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Xerxes Eclipse Sulit Dilawan

Xerxes Eclipse adalah salah satu kuda "masa depan" dari Eclipse Stable

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Xerxes Eclipse Sulit Dilawan
ist
Ir.Iman Hartono memegang piala, didampingi tim manajemen Eclipse Stable, serta Ketum PP Pordasi Mohammad Chaidir Saddak, Ketua Komisi Pacuan Ir.H.Munawir, dan sekretaris panpel Noviardi S. 

TRIBUNNEWS, COM. JAKARTA - Xerxes Eclipse adalah salah satu kuda "masa depan" dari Eclipse Stable. Kuda yang baru berusia dua tahun ini tak terkalahkan dari tiga penampilannya. Ya, tiga kali berlari, tiga kali pula ia mencapai finis di urutan pertama.

Xerxes Eclipse, kuda Jantan Jragem hasil perkawinan Kenninsky dan Toure, di Minang Derby mengungguli delapan kuda lainnya untuk mencapai finis di urutan pertama dengan catatan waktu 1.18,57 dt pada penampilannya di Kelas 2 Tahun Pemula A/B-1200 meter.

Medio Maret lalu, di Kejuaraan Pacuan Piala Tiga Mahkota seri-1, Xerxes Eclipse juga meninggalkan 11 kuda pesaingnya jauh di belakang di Kelas 2 Tahun Pemula A/B jarak 1000 meter. Catatan waktunya kala itu adalah 1.04,60 dt.

Penampilan Xerxes Eclipse memang tidak pernah mengecewakan, terutama tentunya untuk keluarga besar Eclipse Stable. Keberhasilan Xerxes Eclipse merebut gelar di Kelas 2 Tahun Pemu A/B-1200 meter di Minang Derby ini sekaligus membuat Eclipse Stable memenuhi targetnya.

"Saya cuma turunkan empat kuda. Targetnya satu gelar, dari Xerxes," demikian diucapkan Ir.Iman Hartono Minggu (22/5) siang, pemilik Eclipse Stable, beberapa saat sebelum Xerxes Eclipse berlomba.

Dari empat kuda yang diturunkan, Eclipse Stable membawa pulang satu piala juara pertama, dua piala juara kedua, dan satu juara ketiga. Dua kuda yang menjadi runner-up adalah Katty Eclipse di Kelas 2 Tahun Perdana C/D-600 meter, dan Natalma Eclipse di Kelas 3 Tahun Derby-1600 meter. Sementara kuda yang menjadi juara ketiga adalah Elingprigel Eclipse, di Kelas A Terbuka-2200 meter.

"Bisa posisi tiga juga sudah bagus," ujar Ir.Iman Hartono, mengomentari penampilan Elingprigel Eclipse di Kelas A Terbuka-2200 meter, yang harus puas membayangi Red Silanos dan Djohar Manik, dua "seniornya" yang sudah lebih dulu malang-melintang.

Berita Rekomendasi

"Elingprigel baru kali ini tampil sama-sama dengan Red Silanos dan Djohar Manik," tutur Ir.Iman Hartono.tb

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas