Direktur Tim Yamaha: Ada Opsi Valentino Rossi hanya akan Dapat Perpanjangan Kontrak Satu Tahun
Hal ini tidak seperti biasanya, dimana pebalap tim Movistar Yamaha itu selalu memperbaharui kontraknya minimal dua tahun.
Editor: Sapto Nugroho
TRIBUNNEWS.COM - Direktur tim Yamaha MotoGP, Massimo Meregalli mengindikasikan bahwa Valentino Rossi hanya akan mendapat perpanjangan kontrak satu tahun.
Hal ini tidak seperti biasanya, dimana pebalap tim Movistar Yamaha itu selalu memperbaharui kontraknya minimal dua tahun.
Baca: Faktor Umur yang Semakin Uzur, Valentino Rossi Akui Miliki Banyak Kesulitan
Seperti diketahui, kontrak Valentino Rossi bersama pabrikan Iwata itu akan berakhir pada akhir tahun ini.
Valentino Rossi sendiri belum memutuskan sikap apa yang akan diambil perihal masa depannya.
"Biasanya pembaharuan untuk dua tahun, tapi kami akan mempertimbangkan satu tahun perpanjangan. Kedua solusi memungkinkan, jadi terserah dia," kata Massimo Meregalli seperti dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
"Dalam beberapa hari, kami akan memiliki ide bagaimana jadinya," ujar Massimo Meregalli menambahkan.
Sebelumnya, Valentino Rossi juga memiliki pandangan yang sama bahwa dirinya juga terbuka terhadap dua opsi tersebut.
Baca: Soal Masa Depan The Doctor, Direktur Tim Yamaha: Kami Sudah Berbicara dengan Valentino Rossi
Namun, semua itu juga akan bergantung pada seberapa kompetitif dirinya pada MotoGP 2018. (*)
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Bos Yamaha Indikasikan Pertahankan Valentino Rossi hingga 2019