Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tommy Sugiarto bilang Speed dan Powernya Lee Chong Wei Masih Bagus

Tommy Sugiarto masih belum berhasil menembus tembok pertahanan Lee Chong Wei, pemain terbaik Malaysia.

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Tommy Sugiarto bilang Speed dan Powernya Lee Chong Wei Masih Bagus
pbsi
Tommy Sugiarto 

TRIBUNNEWS.COM, KUALA LUMPUR - Tommy Sugiarto masih belum berhasil menembus tembok pertahanan Lee Chong Wei, pemain terbaik Malaysia.

Dalam duel di semifinal Malaysia Open 2018 HSBC BWF World Tour Super 750, Tommy dihentikan Chong Wei dengan skor 18-21, 15-21.

Laga ini merupakan pertemuan ke-17 bagi Tommy dan Chong Wei. Namun Tommy masih belum berhasil meraih kemenangan dari peraih medali perak di Olimpiade Beijing 2008, Olimpiade London 2012 dan Olimpiade Rio de Janeiro 2016 ini.

Tommy sebetulnya cukup memberikan perlawanan di game pertama, akan tetapi pertahanan Chong Wei memang begitu rapat dan sulit ditembus Tommy. Ditambah lagi Chong Wei mendapat dukungan penuh dari penonton di Axiata Arena.

"Semua pemain yang melawan Chong Wei pasti merasakan hal yang sama dengan saya. Walaupun dia tidak muda lagi, tetepi speed dan powernya masih bagus, dia juga percaya diri, bahkan mengimbangi pemain muda. Regenerasi memang menurun dengan masih adanya Lin Dan dan Lee Chong Wei. Hingga saat ini Chong Wei masih menjadi salah satu kiblat tunggal putra," jelas Tommy.

Di game pertama, Tommy Sugiarto bisa menemukan ritme permainan.

"Tetapi Chong Wei tak mau buang poin dengan mudah. Waktu bisa menyusul, dia jadi lebih percaya diri dan susah ditembus," aku Tommy.

Berita Rekomendasi

Perjalanan Tommy Sugiarto masih panjang, masih banyak turnamen yang harus diikuti.

"Apalagi di bulan Juli ini penuh turnamen. Buat saya, ini malah jadi ajang latihan, karena sebagai pemain profesional kan susah untuk dapat sparring," ungkap Tommy.

Tommy akan segera kembali ke Jakarta untuk mempersiapkan diri jelang Blibli Indonesia Open 2018 HSBC BWF World Tour Super 1000 yang bakal digelar pekan depan di Istora Senayan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas