Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Relawan Jokowi Nobar Piala Dunia

Rabu (11/7/2018) dini hari, hampir seluruh relawan Jokowi berkumpul bersama di Sarinah, Jakarta Pusat, untuk menyaksikan Semi Final Piala Dunia

Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Relawan Jokowi Nobar Piala Dunia
ISTIMEWA
Para relawan Jokowi usai nonton bareng semi final Piala Dunia antara Perancis melawan Belgia, Rabu dini hari (11/7/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-Rabu (11/7/2018) dini hari, hampir seluruh relawan Jokowi berkumpul bersama di Sarinah, Jakarta Pusat,  untuk menyaksikan Semi Final Piala Dunia 2018 antara Perancis melawan Belgia.

Acara Nonton bareng itu diawali dengan konsolidasi seluruh kelompok relawan Jokowi. Dalam acara itu hadir Budi Arie Setiadi ( Ketua Umum PROJO ), Muhamad Yamin ( Ketua Seknas Jokowi) , Sihol Manulang ( Ketua Bara JP) , Kris Budiharjo ( Ketua RKIH ).

Juga hadir, Andi Gani Nua Wea ( Ketua Buruh Sahabat Jokowi ) , Hendrik Sirait ( Almisbhat ), Wignyo ( JNIB ), Joanes Joko ( Ketua Duta Jokowi ) , Iwan Dwi Laksono ( Ketua JAMAN ) , Panel Barus ( Ketua PIR ), Amarsyah ( KPIT ), James Talakua, ( ( Maluku For Jokowi ), Noel ( Joman ) dan hampir 70 organisasi relawan Jokowi.

"Kami nobar sekaligus konsolidasi untuk menyatukan langkah menuju Pilpres 2019. Relawan Jokowi merumuskan langkah- langkah menjelang PILPRES 2019 , " ujar Victor Sirait dari Bara JP.

Jelang pendaftaran PILPRES 2019 seluruh relawan Jokowi melakukan pertemuan- pertemuan secara intensif dan akan melaksanakan acara besar atau semacam rapat umum. " Kita akan kerjakan dalam waktu dekat , " jelas Victor.

Muhamad Yamin , Ketua Seknas menyatakan karena Pilpres dan Pileg 2019 dilakukan serentak maka harus dilakukan konsolidasi menyeluruh seluruh relawan Jokowi , " Hanya dengan kekuatan yang bersatu , kita akan kembali memenangkan Pilpres 2019 , " ujar Yamin

Budi Arie Setiadi , Ketua Umum Projo menambahkan, organisasinya mendukung penuh konsolidasi seluruh relawan militan pendukung Jokowi.  "Sudah waktunya semua potensi bersatu dan bergerak. Perubahan yang sudah di lakukan Jokowi harus kita pastikan terus berlanjut hingga 2024," ujar Budi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas