Jadwal 6 Wakil Indonesia Perempat Final China Open 2018 Hari Ini, Ada Perang Saudara Lagi
Turnamen bulu tangkis China Open 2018 bakal memasuki babak delapan besar alias perempat final pada hari penyelenggaraan keempat yang berlangsung Jumat
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Turnamen bulu tangkis China Open 2018 bakal memasuki babak delapan besar alias perempat final pada hari penyelenggaraan keempat yang berlangsung Jumat (21/9/2018).
Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, Jiangsu, China, menurut rencana akan menggelar 20 laga perebutan tiket semifinal pada laga esok hari.
Berbeda dengan hari penyelenggaraan sebelumnya, kali ini pertandingan China Open 2018 hanya akan digelar di dua lapangan saja.
Babak perempat final sendiri dijadwalkan berlangsung mulai pukul 12.00 waktu setempat atau 11.00 WIB.
Pada sisi lain, Indonesia bakal mengirimkan enam wakil pada fase delapan besar China Open 2018 esok hari.
Jumlah itu hanya separuh dari total 12 perwakilan Merah Putih yang tampil pada babak 16 besar pada Kamis (20/9/2018).
Ganda putra menjadi satu-satunya sektor yang mengirimkan dua wakil pada babak delapan besar, sedangkan sisanya (4) dibagi rata pada nomor tunggal putra, tunggal putri, ganda putri, dan ganda campuran.