Jadwal MotoGP Catalunya Live Trans7 Lengkap Hasil FP1 dan FP2, Marquez dan Quartararo Tercepat
Catat jadwal siaran langsung MotoGP Spanyol Catalunya live Trans7 lengkap dengan hasil FP 1 dan FP2. Marquez dan Quartararo Tercepat
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Pravitri Retno W
Catat jadwal siaran langsung MotoGP Spanyol Catalunya live Trans7 lengkap dengan hasil FP 1 dan FP2. Marquez dan Quartararo Tercepat
TRIBUNNEWS.COM - Catat jadwal siaran langsung MotoGP Spanyol Catalunya live Trans7 lengkap dengan hasil FP 1 dan FP2, Marquez dan Quartararo tercepat.
Balapan MotoGP 2019 akan dilanjutkan di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol.
Sebelumnya di MotoGP Italia, pebalap Ducati, Danilo Petrucci mengejutkan mampu naik podium pertama.
Kemenangan Petrucci tidak mudah, setelah saling berebut podium dengan Marc Marquez dan Dovizioso.
Petrucci mampu finis dengan waktu 0:41:33.794 dan hanya selisih, 0,043s dengan Marc Marquez yang buntuti Petrucci sejak awal.
Sementara pebalap asal Italia sendiri, Valentino Rossi gagal raih poin di Sirkuit Mugello.
Rossi tak dapat melanjutkan balapan lantaran terjatuh dan harus keluar pada 16 lap terakhir.
Pada Jumat (14/6/2019), para rider melakoni latihan bebas atau free practice (FP).
Baca: Memiliki Tren Positif, Marc Marquez Targetkan Naik Podium di MotoGP Catalunya 2019
FP1 dan FP2 MotoGP Catalunya 2019 ini digelar di Sirkuit Catalunya, Spanyol pada pukul 14:55 dan 19:10 WIB.
Dalam hasil FP1 MotoGP Catalunya 2019 ini, Marc Marquez dari Tim Repsol Honda berhasil menempati posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 40,692 detik.
Kemudian disusul oleh Fabio Quartararo dari Tim Petronas Yamaha SRT di posisi kedua dengan catatan waktu 1 menit 40,803 detik.
Hasil yang diperoleh Fabio Quartararo ini hanya terpaut 0.111 detik dari Marc Marquez.
Lalu di posisi ketiga ada Maverick Vinales dari Tim Monster Energy Yamaha MotoGP, dengan torehan hasil 1 menit 40,873 detik.
Kemudian di FP2 MotoGP Catalunya 2019, Marquez kurang beri hasil maksimal.
Baca: Valentino Rossi Perbaiki Posisi di Sesi Latihan Bebas Kedua MotoGP Catalunya 2019
Baca: MotoGP Catalunya, Kenangan Duel Legendaris Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, Akankah Terulang?
Pasalnya posisi Marquez kini direbut Fabio Quartararo yang keluar sebagai tercepat dengan catatan waktu 1 menit 40,079 detik.
Lalu disusul oleh Andrea Dovizioso dari Tim Mission Winnow Ducati dengan torehan waktu 1 menit 40,360 detik, atau terpaut 0,281 detik dari Fabio Quartararo.
Di posisi ketiga ada Takaaki Nakagami dari Tim LCR Honda Idemitsu yang mampu menoreh waktu 1 menit 40,381 detik atau terpaut 0,302 detik dari Fabio Quartararo.
Sedangkan Marc Marquez harus puas berada di posisi ke-17 dengan catatan waktu 1 menit 40,963 detik, atau terpaut 0,884 detik dari Fabio Quartararo.
Saat ini Marc Marquez masih duduk di puncak klasemen MotoGP 2019 dengan raihan 115 poin.
Dan Marquez juga berpeluang beri hasil positif di race selanjutnya.
Pekan ini, para pebalap akan melakoni race di sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol.
Dan Marquez punya catatan baik di sirkuit Catalunya.
Pada MotoGP tahun lalu, pebalap Repsol Honda ini mampu naik podium di posisi kedua.
Valentino Rossi pun juga mendapatkan hasil yang baik.
Rossi mampu buntuti Marquez di posisi ke tiga.
Sementara di posisi pertama pada tahun 2018 lalu datang dari pebalap Ducati, Jorge Lorenzo.
Penampilan kurang apik Lorenzo di tahun 2019 ini membuat kesempatan Marquez dan Rossi terbuka.
Namun di MotoGP 2019 kali ini, banyak pebalap yang memberikan penampilan mengejutkan dan tentu hasil yang akan lebih menegangkan dari tahun lalu.
Mampukan Marquez berjaya di sirkuit rumah sendiri?
Race MotoGP Catalunya Spanyol akan digelar pada Minggu 16 Juni 2019.
Berikut jadwal lengkap siaran langsung MotoGP 2019 Live Trans7 pekan selanjutnya:
Sabtu (15/6/2019)
MotoGP
Free Practice Nr. 3(14.00 - 14.40)
MotoGP
Free Practice Nr. 3(14.55 - 15.40)
Moto2
Free Practice Nr. 3 (15.55 - 16.35)
Moto3
Kualifikasi. 1 (17.35 - 17.50)
Moto3
Kualifikasi 1 (18.00 - 18.15)
MotoGP
Free Practice Nr. 3(18.35 - 19.00)
MotoGP
Kualifikasi 1 (19.10 - 19.25)
MotoGP
Kualifikasi 2 (19.35 - 19.50) (DELAY TRANS7)
Moto2
Kualifikasi 1 (20.05 - 20.20)
Moto2
Kualifikasi 1 (20.30 - 20.45)
Minggu (16/6/2019)
16.00 WIB Moto3 Race
17.20 WIB Moto2 Race (LIVE TRANS7)
19.00 WIB MotoGP Race (LIVE TRANS7)
*jadwal race MotoGP 2019 di Sirkuit Catalunya, Spanyol dapat berubah sewaktu-waktu. (*)
(Tribunnews.com/ Siti Nurjannah Wulandari)