Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Turnamen BWF World Tour Pasca Kekalahan Ginting & The Daddies di Final Hong Kong Open 2019

Seusai kekalahan Ginting dan hsan/Hendra di ajang Hong Kong Open 2019, kini tersisa tiga turnamen BWF World Tour yang akan digelar di tahun ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal Turnamen BWF World Tour Pasca Kekalahan Ginting & The Daddies di Final Hong Kong Open 2019
Instagram @hsbcbwfworldtour
Ilustrasi - Jadwal Turnamen BWF World Tour Pasca Kekalahan Ginting & The Daddies di Final Hong Kong Open 2019 

TRIBUNNEWS.COM - Seusai kekalahan Anthony Sinisuka Ginting dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di ajang Hong Kong Open 2019, kini tersisa tiga turnamen BWF World Tour yang akan digelar di tahun ini.

Ajang terdekat adalah Korea Master 2019 yang akan dilaksanakan mulai tanggal 19 - 24 November 2019 di Gwangju Women University Stadium, Korea Selatan.

Turnamen Korea Master 2019 merupakan pertandingan bergengsi bulutangkis yang memiliki series 300 sekaligus memperebutkan total hadiah 200.000 dollar Amerika.

Hanya saja, tim Indonesia tidak mengirimkan satu wakilpun dalam ajang Korea Master 2019.

Hal ini dikarenakan mungkin Indonesia fokus untuk mengikuti perhelatan ajang SEA Games 2019, serta puncak BWF World Tour Final pada akhir tahun nanti.

LIVE STREAMING Japan Open 2019, All Indonesian Final, Kevin Sanjaya Lawan Seniornya, Live di TVRI tonton dari HP
LIVE STREAMING Japan Open 2019, All Indonesian Final, Kevin Sanjaya Lawan Seniornya, Live di TVRI tonton dari HP (Instagram @hsbcbwfworldtour)

Setelah perhelatan Korea Masters 2019, dilanjutkan turnamen bertajuk Syed Modi International Badminton Championship yang akan digelar di India.

Turnamen yang memiliki series 300 tersebut akan dimulai tanggal 26 November hingga 1 Desember 2019.

Berita Rekomendasi

Ajang Syed Modi International Badminton Championship akan memperebutkan total hadiah 150.000 dollar Amerika.

Puncak dari BWF Tour Final 2019 akan dihelat mulai tanggal 11-15 Desember 2019 di Tiongkok.

Ajang BWF Tour Final 2019 kali ini akan memperebutkan total hadiah 1.500.000 dollar Amerika

Deretan Pebulutangkis Indonesia yang Lolos ke BWF World Tour Final 2019, Ada Ginting & Ahsan/Hendra

Keberhasilan Anthony Sinisuka Ginting menjadi finalis dalam ajang Hong Open 2019 membuat dirinya dipastikan akan berpartisipasi dalam ajang BWF Tour Final 2019.

Selain Ginting, ada tujuh nama pebulutangkis Indonesia yang sudah lolos terlebih dahulu ke BWF World Tour Final 2019.

Ketujuh pebulutangkis tersebut antara lain Jonatan Christie, Praveen/Melati, Hafiz/Gloria, Ahsan/Hendra, Marcus/Kevin, dan Greysia/Apriyani.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas