Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Harapan CEO Dorna Tentang MotoGP 2020 Ditengah Virus Corona

Carmelo Ezpeleta berharap untuk penyelenggaran MotoGP 2020 tak menyurutkan animo penggemar ditengah penyebaran virus corona yang semakin masif

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Harapan CEO Dorna Tentang MotoGP 2020 Ditengah Virus Corona
Instagram.com/marcmarquez93
ILUSTRASI- Harapan Carmelo Ezpeleta CEO Dorna Tentang MotoGP 2020 Ditengah Virus Corona - Marc Marquez pada tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Losail, Qatar. 

TRIBUNNEWS.COM - CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta berharap untuk penyelenggaran MotoGP 2020 tak menyurutkan animo penggemar ditengah penyebaran virus corona yang semakin masif.

Gelaran MotoGP 2020 yang sejatinya akan berlangsung pada awal bulan Maret di Qatar, harus batal akibat penyebaran virus corona.

Secara berturut-turut, race yang akan berlangsung di Thailand, Amerika hingga Argentina juga harus tertunda akibat virus yang bersumber dari Wuhan, Cihina itu.

Fabio Quartararo menjadi pembalap tercepat selama tiga hari tes MotoGP Malaysia (7-9/2/2020)
Fabio Quartararo menjadi pembalap tercepat selama tiga hari tes MotoGP Malaysia (7-9/2/2020) (MotoGP)

Baca: Virus Corona Meluas Berdampak pada Balapan MotoGP, Jadwal Jadi Sangat Padat, 9 Seri dalam 12 Pekan

Baca: Kejuaraan Dunia Motocross Seri Argentina Resmi Ditunda, Bagaimana Nasib Race Perdana MotoGP 2020?

Mengomentari kondisi tersebut, Dorna sebagai promotor penyelenggaran gelaran MotoGP berharap untuk musim ini tak menyurutkan animo penikmat balap kuda besi tersebut.

"Kami mengharapkan musim MotoGP yang fantastis," ungkap Carmelo Ezpeleta seperti yang dilansir dari Crash.

Meskipun dalam kondisi yang mengkhawatirkan terkait wabah virus corona, namun ia meyakini race musim ini tetap akan berlangsung menarik.

"Kami meyakini untuk musim ini, ajang MotoGP akan berlangsung menarik. Tentunya kami masih menunggu untuk melangsungkan segera mungkin," tambahnya.

Carmelo Ezpeleta
Carmelo Ezpeleta (zimbio.com)
Berita Rekomendasi

Kendati mengalami penundaan di sejumlah race, namun ia optimis penyelenggaran musim ini tetap akan berjalan baik.

"Musim ini ajang balap akan berlangsung sedikit tertunda dari jadwal yang telah disusun, namun kami tetap yakin bahwa berlangsungnya race akan berjalan lancar," ungkapnya.

Disinggung kemungkinan race yang akan digelar sebagian saja, CEO Dorna tersebut bersikukuh pihaknya bertekad untuk melangsungkan sesuai agenda.

"Seperti yang sudah kami jelaskan di Qatar, tujuan kami sejak semula ialah melangsungkan semua balapan sesuai dengan agenda yang telah disusun."

"Namun situasi saat ini tidak bisa diprediksi, kami akan mengikuti perkembangan secara rutin."

"Kami berhubungan dekat dengan FIM, IRTA, tim lainnya, dan tentu saja dengan promotor. Kami sedang berusaha mengakomodasi semuanya pada saat ini, dalam kontak dekat dengan mereka," tambah Carmelo Ezpeleta.

Baca: UPDATE Jadwal MotoGP 2020: Seri Argentina Resmi Ditunda, Valencia Kembali Diundur

Baca: Antisipasi Batalnya Seri Austin Amerika Serikat, FIM Siapkan 2 Trek Alternatif untuk MotoGP 2020

Sejumlah 3 venue race mengalami perubahan jadwal akibat pandemi virus corona, yang meliputi Thailand, Amerika Serikat hingga Argentina.

Antisipasinya, MotoGP Amerika dan Argentina diubah waktunya, dan baru akan berlangsung pada bulan November mendatang.

Sedangkan race yang akan berlangsung di sirkuit Buriram, Thailand, dijadwalkan ulang pada bulan Oktober.

Jadwal MotoGP 2020

08-03-2020 : MotoGP Qatar 2020 Losail International Circuit (hanya melangsungkan Moto2 dan Moto3)

*22-03-2020 : MotoGP Thailand 2020 Chang International Circuit (Ditunda)

*05-04-2020 : MotoGP Amerika 2020 Circuit of the Americas (ditunda)

*19-04-2020 : MotoGP Argentina 2020 Termas de Rio Hondo

03-05-2020 : MotoGP Spanyol 2020 Circuito de Jerez – Ángel Nieto

17-05-2020 : MotoGP Prancis 2020 Le Mans

31-05-2020 : MotoGP Italia 2020 Autodromo del Mugello

07-06-2020 : MotoGP Catalunya 2020 Catalunya Barcelona - Catalunya

21-06-2020 : MotoGP Jerman 2020 Sachsenring

28-06-2020 : MotoGP Belanda 2020 TT Circuit Assen

12-07-2020 : MotoGP Finlandia 2020 KymiRing

09-08-2020 : MotoGP Ceko 2020 Automotodrom Brno

16-08-2020 : MotoGP Austria 2020 Red Bull Ring-Spielberg

30-08-2020 : MotoGP Inggris 2020 Silverstone

13-09-2020 : MotoGP San Marino & Riviera di Rimini MWC Marco Simoncelli

27-09-2020 : MotoGP Spanyol 2020 Aragon MotorLand Aragon

*4-10-2020 : MotoGP Thailand 2020 Buriram Cirkuit, Thailand

18-10-2020 : MotoGP Jepang 2020 Twin Ring Motegi

25-10-2020 : MotoGP Australia 2020 Philip Island

01-11-2020 : MotoGPMalaysia 2020 Sepang International Circuit

15-11-2020 : MotoGP Valencia 2020 Comunitat Valenciana Comunitat Valenciana-Ricardo Tormo

*) Catatan : Jadwal MotoGP 2020 bisa berubah sewaktu-waktu

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas