Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Pernyataan Valentino Rossi bisa Buat Ducati dan Honda Waspada, The Doctor Come Back

Valentino Rossi tak ingin mengakhiri karier balapnya di Petronas SRT, Razlan Razali ingin melihat come back performa The Doctor di MotoGP 2021

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
zoom-in Pernyataan Valentino Rossi bisa Buat Ducati dan Honda Waspada, The Doctor Come Back
twitterValentino Rossi
ILUSTRASI - Valentino Rossi tak ingin mengakhiri karier balapnya di Petronas SRT, Razlan Razali ingin melihat come back performa The Doctor di MotoGP 2021 

TRIBUNNEWS.COM - Pernyataan Valentino Rossi bisa membuat Ducati dan Honda waspada dalam persaingan perebutan gelar juara dunia MotoGP 2021.

Rossi mengaku enggan menjadikan Petronas Yamaha SRT sebagai destinasinya mengakhiri kariernya sebagai pembalap.

Resmi terdepak dari Movistar Yamaha musim depan, Rossi belum memiliki tim tujuan yang bisa ia perkuat.

Meskipun demikian, Yamaha Petronas SRT menjadi tim terdepan yang kabarnya siap untuk menggunakan jasa The Doctor.

Baca: Duet Vinales-Quartararo jadi Senjata Valentino Rossi Hentikan Dominasi Marc Marquez

Baca: Valentino Rossi Tidak Ingin Petronas Yamaha SRT Bakal Jadi Tempat Pensiunnya di MotoGP

Pembalap Italia itu menilai bahwa bergabung dengan Yamaha Petronas bisa menjadi keputusan yang menarik.

Rossi pun mengaku bahwa dirinya telah berbicara dengan Lin jarvis dan Yamaha terkait kemungkinannya hijrah ke Petronas SRT.

" Saat ini kami hanya berbicara dengan Lin dan Yamaha, tetapi kami belum berbicara langsung dengan Razlan," beber Rossi seperti yang dilansir dari laman Corsedimoto.

Berita Rekomendasi

Rossi pun membuat pernyataan yang bisa saja membuat Honda dan Yamaha deg-degan..

"Saya tak ingin pergi bergabung ke Yamaha Petronas SRT untuk mengakhiri karier membalapku."

"Saya akan memberikan 100 persen kemampuanku untuk memberikan hasil terbaik untuk tim, tentu saja saya setuju dengan pernyataan Razlan Razali," imbuh Rossi.

Razlan sendiri beberapa waktu lalu menyatakan bahwa Petronas tak ingin dijadikan sebagai tempat pensiun dari Valentino Rossi.

Selain itu, pernyataan Rossi ingin terus maju bersama Petronas harus sejalan dengan keinginan Razlan Razali.

Bos tim asal Malaysia itu berkeinginan Rossi mampu tampil kompetitif dan mampu bersaing di grid depan.

"Jika Valentino Rossi memutuskan untuk melanjutkan karier balapnya (merujuk gabung ke Yamaha Petronas), kami tidak ingin melihat gaya balap seperti tahun lalu," tukasnya dengan jelas, seperti yang dilansir dari Corsedimoto.

"Kami memiliki keinginan Rossi mampu bersaing di grid depan dengan kompetitif," peringatan Razlan untuk Rossi.

Praktis, keinginan Rossi dan syarat yang diajukan oleh Razlan saling berkesinambungan.

Rossi ingin tampil dalam kurun waktu yang lama plus ditunjang dengan performa yang tak angin-anginan kembali.

Tentu saja peluang The Doctor untuk come back menemukan performa terbaiknya terbilang besar di MotoGP 2021.

Baca: Ikatan Kuat Valentino Rossi dengan Movistar Yamaha Tak Bisa Diputus oleh Kontrak Kerja

Baca: Kata Valentino Rossi Soal Pilihan Gabung Petronas Yamaha SRT atau Pensiun

Pasalnya, jika nantinya Rossi akan membela panji Yamaha Petronas, ia akan diberikan jenis mesin motor yang sama dengan YZR-M1.

Layak ditunggu apa yang menjadi keputusan Rossi kedepannya.

Jika benar sang pembalap akan terus mengaspal untuk kurun waktu lebih dari 1 tahun, maka Honda dan Ducati wajib waspada.

Mengingat bos Yamaha Petronas berkeinginan performa Rossi menjadi kompetitif di persaingan grid depan.

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas