Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport
UFC

Khabib Nurmagomedov Siap Penuhi Wasiat Almarhum Ayahnya di UFC Tahun Depan

Khabib Nurmagomedov berencana untuk mewujudkan mimpi almarhum ayahnya, Abdulmanap, untuk menghadapi petarung legendaris UFC pada 2021.

Penulis: Bolasport.com
zoom-in Khabib Nurmagomedov Siap Penuhi Wasiat Almarhum Ayahnya di UFC Tahun Depan
instagram/abdulmanap.nurmagomedov
Khabib Nurmagomedov bersama ayah kandungnya 

TRIBUNNEWS.COM - Khabib Nurmagomedov berencana untuk mewujudkan mimpi almarhum ayahnya, Abdulmanap, untuk menghadapi petarung legendaris UFC pada 2021.

Karier Khabib Nurmagomedov sebagai petarung olahraga bela diri campuran (MMA) tampaknya tinggal menyisakan beberapa pertandingan lagi.

Khabib Nurmagomedov diprediksi tinggal membutuhkan dua kemenangan lagi untuk menutup kariernya dengan rekor pertandingan yang impresif.

Manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz, membeberkan wacana The Eagle untuk memenuhi wasiat ayahnya yaitu mencetak rekor 30 laga selalu menang lalu pensiun.

Nurmagomedov sejauh ini memiliki rekor 28 pertandingan selalu menang di semua ajang MMA dengan 12 kemenangan terjadi di UFC.

Petarung asal Dagestan itu akan melakoni pertandingan ke-29 ketika menghadapi Justin Gaethje pada duel unifikasi gelar di UFC 254 pada Oktober mendatang.

Meski pertandingan dengan Gaethje masih dua bulan lagi, spekulasi soal lawan pamungkas Nurmagomedov sudah muncul jauh-jauh hari.

Berita Rekomendasi

Legenda UFC, Georges St-Pierre (26-2), menjadi kandidat terkuat sebagai lawan tanding Nurmagomedov.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI>>>

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas