Jelang Race MotoGP Eropa, Nasib Valentino Rossi Tampil Ditentukan Hari ini
Race MotoGP Eropa di Sirkuit Ricardo Tormo akan berlangsung akhir pekan ini, Minggu (8/11/2020) pukul 20.00 WIB disiarkan langsung Trans7.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - MotoGP Eropa 2020 akan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo akhir pekan ini.
Race MotoGP Eropa 2020 disiarkan langsung Trans7 pada pukul 20.00 WIB
Jelang race MotoGP Eropa, pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi kejelasan tampil di seri MotoGP Eropa ditentukan hari ini, Selasa (3/11/2020).
Valentino Rossi maupun tim Monster Energy Yamaha belum memberikan pernyataan resmi soal kondisi sang pembalap.
Baca juga: Jelang Race MotoGP Eropa, Vinales Takjub dengan Rossi, Singgung Jebolan VR46 Riders Academy
Baca juga: Jadwal MotoGP Eropa Live Trans7, Dovizioso: Joan Mir Bisa Juara Dunia Tanpa Menang Balapan
The Doctor, julukan Rossi, absen dalam dua seri beruntun lantaran terpapar virus corona pada 15 Oktober 2020 lalu.
Jika mengikuti aturan pemerintah Italia, dia seharusnya bisa keluar dari masa karantinanya pada 26 Oktober 2020.
Akan tetapi, hingga berita ini ditayangkan, belum ada kejelasan tentang kondisi terkini pembalap 41 tahun tersebut.
Sesuai regulasi Dorna, seorang pembalap bisa mengikuti seri MotoGP dengan mengirimkan hasil negatif Covid-19 72 jam sebelum masuk paddock.
Artinya, Rossi paling lambat harus mengirimkan hasil negatif Covid-19 pada Selasa (3/11/2020).
Jika tidak, besar kemungkinan dia bakal absen untuk kali ketiga atau secara tak langsung gagal meraih poin dalam enam seri secara beruntun.
Bersamaan dengan hal tersebut, asa Rossi untuk meraih gelar juara dunia MotoGP 2020 resmi berakhir. Sebab, dia baru mengumpulkan 58 poin.
Sedangkan posisi puncak klasemen MotoGP 2020 yang ditempati oleh Joan Mir (Suzuki Ecstar) meraih 138 poin.
Jarak 79 poin Valentino Rossi dari Joan Mir tak mampu dikejar lagi karena ajang MotoGP 2020 menyisakan tiga seri.
The Doctor dipastikan tak bisa menyalip atau hanya sekadar menyamai torehan 138 poin milik Joan Mir meski selalu meraih podium utama pada sisa tiga seri.
Namun demikian, Rossi punya kesempatan lain pada musim berikutnya.
Dia masih berada di kelas MotoGP pada musim 2021 bersama tim satelit Petronas Yamaha SRT.
Meski begitu, usianya yang tak lagi muda menjadi tembok besar soal performanya di MotoGP 2021 nanti.
Berikut Jadwal Resmi MotoGP 2020:
GP Spanyol, Sirkuit Jerez : 19 Juli
GP Andalusia, Sirkuit Jerez : 26 Juli
GP Republik Ceska, Sirkuit Brno : 9 Agustus
GP Austria, Red Bull Ring : 16 Agustus
GP Styria, Red Bull Ring : 23 Agustus
GP San Marino, Sirkuit Misano : 13 September
GP Emilia Romagna, Sirkuit Misano : 20 September
GP Catalunya, Circuit de Barcelona-Catalunya : 27 September
GP Prancis, Sirkuit Le Mans : 11 Oktober
GP Aragon, Sirkuit Aragon : 18 Oktober
GP Teruel, Sirkuit Aragon : 25 Oktober
GP Eropa, Sirkuit Ricardo Tormo : 8 November
GP Valencia, Sirkuit Ricardo Tormo : 15 November
GP Portugal, Sirkuit Portimao : 22 November
Jadwal MotoGP Eropa 2020
Sabtu (7/11/2020)
Moto 3
FP3,15.00-15.40 WIB
Q1, 18.15-18.30 WIB
Q2, 18.40-18.55 WIB
Moto 2
FP3, 16.55-17.35 WIB
Q1, 20.50-21.05 WIB
Q2, 21.15-21.30 WIB
MotoGP
FP3, 15.55-16.40 WIB
FP4, 19.10-19.40 WIB
Q1, 19.50-20.05 WIB (live Trans7 pukul 23.30 WIB)
Q2, 20.15-20.30 WIB (live Trans7 pukul 23.30 WIB)
Minggu (8/11/2020)
Moto3
Race, 17.00 WIB
Moto2
Race, 18.20 WIB
MotoGP
Race 20.00 WIB
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul MotoGP Eropa, Nasib Valentino Rossi Ditentukan Hari Ini