Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Live Score Hasil Semifinal Jerman Open 2021, 6 Wakil Indonesia Berebut Tiket Final, Pantau di HP

Berikut ini link live score hasil pertandingan semifinal Jerman Open 2021, dimana enam wakil Indonesia akan berjuang meraih tiket final hari ini.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Live Score Hasil Semifinal Jerman Open 2021, 6 Wakil Indonesia Berebut Tiket Final, Pantau di HP
badmintonindonesia.org
Praveen Jordan/Melati Daeva, Andalan utama Indonesia di ganda campuran 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini link live score hasil pertandingan semifinal Jerman Open 2021, dimana enam wakil Indonesia akan berjuang meraih tiket final di sektornya masing-masing.

Keseruan laga semifinal Jerman Open 2021 yang berlangsung hari ini, Sabtu (6/11/2021) akan dimulai pukul 19.00 WIB.

Wakil Indonesia pertama yang akan bertanding yakni Marcus Gideon/Kevin Sanjaya selaku unggulan utama sektor ganda putra.

Pasangan Marcus/Kevin akan membuka laga semifinal dengan berhadapan melawan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren di Court 1.

Disusul oleh laga perang saudara yang mempertemukan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich kontra Leo Rolly/Daniel Marthin yang berebut tiket ke final ganda putra.

Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, pada pertandingan Simulasi Piala Thomas 2020 di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Selasa (3/9/2020).
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, pada pertandingan Simulasi Piala Thomas 2020 di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Selasa (3/9/2020). (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan Siti Fadia/Ribka Sugiarto yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia sektor ganda putra akan menghadapi tantangan dari Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang).

Dua wakil Indonesia tersisa sama-sama berada di sektor ganda campuran yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas dan Praveen Jordan/Melati Daeva.

Berita Rekomendasi

Total enam wakil Indonesia tersebut akan sama-sama memperebutkan satu tiket menuju final di sektornya masing-masing.

Anda dapat menyaksikan keseruan berbagai laga semifinal Jerman Open 2021 hanya di TVRI dan streaming Vidio mulai pukul 19.00 WIB, utamanya khusus Court 1.

Anda pun juga bisa menyimak live hasil pertandingan semifinal Hylo German Open melalui lini dibawah ini.

Live Score Jerman Open 2021:

Live Score >>>

Live Score >>>

Jadwal Prakiraan Main Wakil Indonesia di Semifinal Jerman Open 2021, Khusus Court 1 Tayang di TVRI:

Pukul 19.00 WIB | MD - Marcus Gideon/Kevin Sanjaya vs S. Jomkoh/K. Kedren, Court 1

Pukul 20.20 WIB | MD - Pramudya/Yeremia vs Leo/Daniel, Court 2

Pukul 22.20 WIB | WD - Siti Fadia/Ribka Sugiarto vs Iwanaga/Nakanishi, Court 1

Pukul 23.59 WIB | XD - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas vs Dechapol/Sapsiree, Court 1

Pukul 00.50 WIB | XD - Praveen Jordan/Melati Daeva vs S. Jomkoh/Paewsampran, Court 1

6 Wakil Indonesia Berjuang Rebut Tiket Final Jerman Open 2021

Wakil pertama Indonesia yang akan bertanding yakni pasangan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya

Minions akan berusaha menampilkan performa terbaik demi menciptakan final idaman bertajuk All Indonesia Final di nomor ganda putra.

Keduanya terlebih dahulu harus melewat pasangan asal Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren.

Pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo merayakan kemenangan mereka atas pasangan Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan pada Final indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Kevin dan Marcus berhasil menjadi Juara Indonesia Masters 2020 usai mengalahkan pasangan Ahsan dan Hendra dengan skor 21-15 dan 21-16. TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo merayakan kemenangan mereka atas pasangan Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan pada Final indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Kevin dan Marcus berhasil menjadi Juara Indonesia Masters 2020 usai mengalahkan pasangan Ahsan dan Hendra dengan skor 21-15 dan 21-16. TRIBUNNEWS/JEPRIMA (TRIBUN/JEPRIMA)

Seandainya Minions mampu melewati hadangan lawannya tersebut maka raihan gelar juara sektor ganda putra sudah mutlak disegel Indonesia.

Hal ini mengingat perang saudara akan terjadi di laga lainnya pada sektor yang sama.

Ialah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich yang akan saling sikut dengan rekan senegaranya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Pemenang dari laga tersebut akan berhak menyandang status sebagai finalis ajang Jerman Open 2021.

Permainan ciamik yang diperlihatkan keduanya seakan menjadi jaminan laga akan berlangsung seru dan menarik di atas lapangan.

Pasangan pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari bertanding melawan pasangan pebulu tangkis ganda campuran dari Taiwan, Lee Jhe-hue dan Hsu Ya Ching pada babak pertama Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/1/2020). Pasangan Rinov/Pitha ditundukkan oleh pasangan Lee Jhe-huei/Hsu Ya Ching lewat dua gim langsung 15-21 dan 13-21 dalam waktu 25 menit. Tribunnews/Jeprima
Pasangan pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari bertanding melawan pasangan pebulu tangkis ganda campuran dari Taiwan, Lee Jhe-hue dan Hsu Ya Ching pada babak pertama Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/1/2020). Pasangan Rinov/Pitha ditundukkan oleh pasangan Lee Jhe-huei/Hsu Ya Ching lewat dua gim langsung 15-21 dan 13-21 dalam waktu 25 menit. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/Jeprima)

Sementara itu, sektor ganda campuran mengirimkan dua wakilnya yang akan berlaga di babak semifinal.

Kedua wakil ganda campuran itu yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas dan Praveen Jordan/Melati Daeva (2).

Keduanya sama-sama akan saling sikut dengan wakil Thailand untuk memperebutkan tiket menuju partai final.

Sebagaimana misal Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas yang akan bertanding melawan unggulan pertama asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Bukan perkara mudah untuk mengalahkan unggulan asal Thailand tersebut lantaran performa konsisten tim lawan.

Alhasil butuh kerja keras disertai keberuntungan agar pasangan Rinov/Pitha mampu lolos dari hadangan Dechapol/Sapsiree.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, takluk pada babak pertama Thailand Open II 2021 di Impact Arena, Bangkok. Thailand, 20 Januari 2021.
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, takluk pada babak pertama Thailand Open II 2021 di Impact Arena, Bangkok. Thailand, 20 Januari 2021. (ERIKA SAWAUCHI/BADMINTON PHOTO)

Disisi lain, Praveen/Melati yang menjadi unggulan kedua relatif menghadapi lawan yang seharusnya di atas kertas bisa mereka lewati.

Pasangan Praveen/Melati akan meladeni permainan dari Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran.

Baik Rinov/Pitha maupun Praveen/Melati akan bertanding pada dua sesi terakhir di court 1.

Wakil Indonesia terakhir ialah Siti Fadia/Ribka Sugiarto yang bermain di sektor ganda putri.

Kejutan yang sejauh ini diperlihatkan Siti Fadia/Ribka Sugiarto diharapkan bisa kembali berlanjut dalam laga ini.

Keduanya akan berusaha melewati tantangan dari wakil non unggulan asal Jerman, Rin Iwanaga/Kie Nakanishi.

Jika Siti Fadia/Ribka Sugiarto mampu memenangkan laga tersebut, mereka tinggal menunggu pemenang antara Jongkolphan/Rawinda (Thailand) atau Chisato Hoshi/Aoi Matsuda (Jepang).

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas