Daftar Juara Tunggal Putri di Kejuaraan Dunia BWF: Ada Verawaty Fajrin & Susi Susanti
Berikut ini daftar peraih medali emas di Kejuaraan Dunia bulutangkis sektor tunggal putri dari masa ke masa.
Penulis: Laura Hilmi
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini daftar juara dunia sektor tunggal putri dari masa ke masa.
Kejuaraan Dunia Bulutangkis pertama kali digelar pada 1977 di Malmo, Swedia.
Pada ajang Kejuaraan Dunia BWF edisi perdana, medali emas sektor tunggal putri dimenangkan oleh wakil Denmark, Lene Koppen.
Pada edisi berikutnya, Kejuaraan Dunia BWF 1980 yang digelar di Jakarta, Indonesia selaku tuan rumah berhasil meraih medali emas nomor tunggal putri.
Gelar juara dunia pertama Indonesia di sektor tunggal putri berhasil disumbangkan oleh Verawaty Wiharjo atau yang dikenal sebagai Verawaty Fajrin.
Verawaty Fajrin memastikan gelar juara dunia setelah mengalahkan rekan senegaranya, Ivana Lie dengan sor 11-1 dan 11-3.
Baca juga: Daftar Juara Tunggal Putra di Kejuaraan Dunia BWF dari Masa ke Masa: Lin Dan Tersukses Raih 5 Gelar
Baca juga: Cedera Pinggang, Kento Momota Resmi Mundur dari Kejuaraan Dunia BWF 2021
Selain Verawaty Fajrin, Susi Susanti juga pernah mencatat gelar juara dunia pada turnamen BWF World Championships edisi 1993 di Birmingham, Inggris.
Saat itu, Susi berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Bang Soo-Hyun dengan skor 7-11, 11-9, dan 11-3.
Adapun pebulu tangkis sektor tunggal putri tersukses di ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis adalah wakil Spanyol, Carolina Marin.
Hingga kini, Marin berhasil memenangi tiga gelar juara dunia.
Gelar juara dunia pertama kali diraih oleh Marin pada edisi 2014 yang digelar di Copenhagen, Denmark.
Pada Kejuaraan Dunia BWF 2014, Marin sukses menumbangkan unggulan asal China, Li Xuerui di partai final lewat rubber game dengan skor 17-21, 21-17, dan 21-18.
Berikutnya pada Kejuaraan Dunia BWF 2015, Marin berhasil meraih medali emas kedua setelah menumbangkan wakil India, Saina Nehwal dua gim langsung dengan kedudukan 21-16 dan 21-19.
Sementara gelar ke-3 diperoleh Marin saat Kejuaraan Dunia BWF 2018 yang berlangsung di Nanjing, China setelah mengalahkan wakil India, Pusarla V. Sindhu.
Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar juara sektor tunggal putri di Kejuaraan Dunia bulutangkis sejak pertama digelar 1977.
Peraih Medali Emas Sektor Tunggal Putri di Kejuaraan Duia BWF dari Masa ke Masa:
- 2019 : Pusalra V. Sindhu (India)
- 2018 : Carolina Marin (Spanyol)
- 2017 : Nozomi Okuhara (Jepang)
- 2015 : Carolina Marin (Spanyol)
- 2014 : Carolina Marin (Spanyol)
- 2013 : Ratchanok Intanon (Thailand)
- 2011 : Wang Yihan (China)
- 2010 : Wang Lin (China)
- 2009 : Lu Lan (China)
- 2007 : Zhu Lin (China)
- 2006 : Xie Xingfang (China)
- 2005 : Xie Xingfang (China)
- 2003 : Zhang Ning (China)
- 2001 : Gong Ruina (China)
- 1999 : Camilla Martin (Denmark)
- 1997 : Ye Zhaoying (China)
- 1995 : Ye Zhaoying (China)
- 1993 : Susi Susanti (Indonesia)
- 1991 : Tang Jiuhong (China)
- 1989 : Li Lingwei (China)
- 1987 : Han Aiping (China)
- 1985 : Han Aiping (China)
- 1983 : Li Lingwei (China)
- 1980 : Verawaty Wiharjo / Verawaty Fajrin (Indonesia)
- 1977 : Lene Koppen (Denmark)
(Tribunnews.com/Laura Hilmi)