Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Kejuaraan Dunia BWF 2021: Misi Tai Tzu Ying Raih Gelar Juara, Ditantang Wakil Skotlandia Hari ini

Tai Tzu Ying membawa misi untuk bisa meraih gelar juara di turnamen yang bertajuk BWF World Championsips 2021.

Penulis: Laura Hilmi
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Kejuaraan Dunia BWF 2021: Misi Tai Tzu Ying Raih Gelar Juara, Ditantang Wakil Skotlandia Hari ini
BWF BADMINTON
Pebulu tangkis tunggal putri nomor satu dunia dari Taiwan, Tai Tzu Ying. 

TRIBUNNEWS.COM - Pebulu tangkis tunggal putri andalan Taiwan, Tai Tzu Ying membawa misi untuk meraih gelar juara di Kejuaraan Dunia BWF atau turnamen yang bertajuk BWF World Championsips 2021.

Sebagaimana diketahui, Tai Tzu Ying akhirnya kembali berkompetisi setelah absen dari semua turnamen pasca meraih medali perak Olimpiade Tokyo 2020.

Tunggal putri peringkat satu dunia itu pun berhasil melaju ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia BWF 2021 yang akan berlangsung hari ini, Kamis (16/12/2021).

Dengan berhasil lolos ke babak 16 besar, Tai Tzu Ying cukup memiliki peluang untuk bisa mewujudkan misinya meraih gelar juara dunia.

Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan Tai Tzu Ying mengembalikan kok kearah pebulu tangkis tunggal putri China Chen Yufei pada pertandingan final kejuaraan Blibli Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (8/7/2018). Tai Tzu Ying berhasil menjadi juara usai mengalahkan Chen Yufei dengan skor 21-23, 21-15 dan 21-9. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pebulu tangkis tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying mengembalikan kok kearah wakil China, Chen Yufei pada pertandingan final kejuaraan Blibli Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (8/7/2018). Tai Tzu Ying berhasil menjadi juara usai mengalahkan Chen Yufei dengan skor 21-23, 21-15 dan 21-9. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Tai Tzu Ying melangkah pasti ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia BWF 2021 setelah sukses mengatasi perlawanan wakil Rusia, Evgeniya Kosetskaya dua gim langsung dengan kedudukan 21-10 dan 21-14 dalam tempo 30 menit.

"Saya pikir saya bermain bagus, saya baik-baik saja karena belum bermain sejak Olimpiade, secara mental saya lebih santai," kata Tai Tzu Ying dikutip dari laman resmi BWF.

Baca juga: Live Streaming TVRI Babak 16 Besar Kejuaraan Dunia BWF 2021 Hari ini, Ada Aksi Lee Yang/Wang Chi-lin

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Babak 16 Besar Kejuaraan Dunia BWF 2021, Live TVRI, Mulai Pukul 15.00 WIB

Lebih lanjut, Tai Tzu Ying mengaku bahwa dirinya telah mempersiapkan untuk tampil terbaik di ajang Kejuaraan Dunia BWF 2021 edisi kali ini.

Berita Rekomendasi

"Saya harap saya akan membuat terobosan kali ini, saya akan mencoba yang terbaik," tambah Tai Tzu Ying.

Pada babak 16 besar Kejuaraan Dunia BWF 2021, Tai Tzu Ying akan berhadapan dengan wakil Skotlandia, Kirsty Gilmour.

Kirsty Gilmour melangkah pasti ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia BWF 2021 setelah mengalahkan pemain unggulan asal Singapura, Yeo Jia Min lewat rubber game dengan kedudukan 21-15, 8-21, dan 21-15.

Pertandingan Tai Tzu Ying vs Kirsty Gilmour di babak 16 besar Kejuaraan Dunia BWF 2021 hari ini akan menjadi pertemuan kelima bagi mereka.

Dalam empat pertemuan sebelumnya dimenangkan oleh Tai Tzu Ying, 4-0.

Pada pertemuan terakhir yakni di babak perempat final Indonesia Open 2018.

Saat itu, Tai Tzu Ying cukup membutuhkan pertandingan dua gim untuk meraih kemenangan atas Kirsty dengan kedudukan 21-16 dan 21-11.

Laga Tai Tzu Ying vs Kirsty Gilmour akan tersaji di Court 1 sebagai laga pembuka mulai pukul 15.00 WIB.

Rekor Pertemuan atau Head to Head Tai Tzu Ying vs Kirsty Gilmour:

Indonesia Open 2018

- Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Kirsty Gilmour (Skotlandia) : 21-16, 21-11

Australia Open 2017

- Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Kirsty Gilmour (Skotlandia) : 21-18, 21-11

All England Open 2015

- Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Kirsty Gilmour (Skotlandia) : 21-16, 21-14

BWF World Championships 2013

- Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Kirsty Gilmour (Skotlandia) : 21-12, 20-22, 21-6

Jadwal Tanding Tai Tzu Ying vs Kirsty Gilmour Babak 16 Besar Kejuaraan Dunia BWF 2021 Hari ini, Kamis (16/12/2021):

- Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Kirsty Gilmour (Skotlandia) / laga-1, mulai pukul 15.00 WIB

(Tribunnews.com/Laura Hilmi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas