Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Badminton Asia Team Championships 2022, Tinggal Sepekan Lagi, Indonesia Terus Bersiap

Badminton Asia Team Championships 2022 tinggal sepekan lagi, Indonesia menurunkan pebulu tangkis muda di turnamen ini.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Jadwal Badminton Asia Team Championships 2022, Tinggal Sepekan Lagi, Indonesia Terus Bersiap
Humas PBSI
Putri Kusuma Wardani. Badminton Asia Team Championships 2022 tinggal sepekan lagi, Indonesia menurunkan pebulu tangkis muda di turnamen ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Turnamen Badminton Asia Team Championships 2022 tinggal sepekan lagi akan dimulai.

Tepatnya, turnamen yang juga disebut BATC 2022 ini akan berlangsung pada 15 hingga 20 Februari 2022.

Hampir tak ada nama-nama beken yang biasa menghiasi daftar pemain merah putih di pentas internasional.

Mulai dari Jonatan Christie, Anthony Ginting, hingga Greysia/Apriyani akan absen di turnamen BATC 2022 ini.

Gregoria Mariska Tunjung
Gregoria Mariska Tunjung (Instagram/greegoriaa)

Baca juga: Gregoria Mariska Tunjung Sudah Siap Mental Dan Fisik Hadapi Badminton Asia Team Championship 2022

Baca juga: BATC 2022 - Skuat Garuda Muda Bulutangkis Indonesia Terbang ke Malaysia Berbekal Optimisme

Keberadaan Gregoria Mariska, Putri KW, hingga ganda putra Leo/Daniel di tim ini akan menjadi kekuatan utama merah putih.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI Rionny Mainaky berkenan membeberkan alasan Indonesia tak menurunkan pemain senior di turnamen ini.

Rionny mengatakan ingin memberi kesempatan untuk para pemain muda di kejuaraan beregu.

BERITA REKOMENDASI

Selain itu, pemilihan pebulu tangkis yang turun di ajang ini juga akan berpengaruh pada pemilihan pemain untuk Thomas dan Uber Cup 2022 mendatang.

"Di ajang ini kami memang memberikan kesempatan kepada pemain muda untuk merasakan atmosfer kejuaraan beregu," ungkap Rionny.

"Ini merupakan kebijakan PBSI yang ingin mengorbitkan pemain-pemain muda. Salah satunya dengan menguji mereka di turnamen ini."

"Selain sebagai ajang penilaian dan evaluasi untuk persiapan menuju putaran final Piala Thomas dan Uber nanti," sambungnya.

Daftar Wakil Indonesia di Badminton Asia Team Championship 2022:


Putra

- Chico Aura Dwi Wardoyo

- Ikhsan Leonardo Rumbay

- Christian Adinata

- Yonathan Ramlie

- Pramudya Kusumawardana

- Yeremia Erich Rambitan

- Leo Rolly Carnando

- Daniel Marthin

- Muhammad Shohibul Fikri

- Bagas Maulana

Putri

- Gregoria Mariska Tunjung

- Putri Kusuma Wardani

- Saifi Rizka Nurhidayah

- Bilqis Prasista

- Stephanie Widjaja

- Nita Violina Marwah

- Febriana Dwipuji Kusuma

- Amalia Cahaya Pratiwi

- Lenny Tria Mayasari

- Jesita Putri Miantoro

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas