IBL 2022: Rio Disi Semakin Berkembang di Musim Keduanya Membela West Bandits
Jalani tahun kedua bersama West Bandits, Rio Disi jadi shooting guard andalan tim selama arungi IBL 2022.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Tahun kedua bermain bersama West Bandits Solo, Rio Disi makin berkembang.
Pemain dengan nomor punggung 9 itu memberikan performa yang baik di musim keduanya di West Bandits.
Sejak musim lalu, Rio sudah menunjukkan kualitas dirinya yang berhasil antarkan West Bandits hingga menuju ke babak playoff.
Kini, di musim keduanya bersama West Bandits pun semakin berkembang dilihat dari sisi statistik.
Baca juga: Jelang Kembalinya IBL 2022, Evos Thunder Masih Ada Catatan Buruk yang Harus Diperbaiki
Baca juga: IBL 2022 Kembali Bergulir, Dewa United Berikan Apresiasi dan Saran
Dilansir dari iblindonesia, Rio di musim ini telah memainkan enam laga bersama West Bandits.
Selama itu, ia telah mendapatkan kesempatan menit bermain selama 20,2 menit per game.
Hal itu merupakan kesempatan menit bermain yang bagus untuk seorang Rio Disi.
Sementara itu, dari catatan rata-rata, ia telah menunjukkan perkembangan signifikan dari musim lalu.
Musim 2022, ia dapat menorehkan catatan rata-rata 8,8 PPG, 2,2 RPG, dan 3,5 APG.
Sedangkan di musim 2021, ia mencatatkan 6,8 PPG, 1,5 RPG, dan 1,8 APG.
Menariknya, ketika Rio bermain di musim 2021, ia telah memainkan sebanyak 21 pertandingan jika ditotal.
Namun jika diperinci, 21 pertandingan itu terbagi dari 16 pertandingan reguler season, lalu 5 game di babak playoff.
Baru bermain jalan tahun kedua, Rio telah banyak mendapat kesempatan untuk turun menjadi starter.
Kepercayaan itu tentunya di berikan oleh coach Raoul Miguel Hadinoto.
Sebelumnya, Rio memang digadang-gadang menjadi pemain pengganti dari Andre Adrianno yang hijrah ke Prawira Bandung.
Andre sendiri di musim 2021 merupakan shooting guard terbaik yang dimiliki oleh West Bandits.
Kendati demikian, jelang bergulirnya IBL 2022, Andre memutuskan untuk hijrah ke Bandung.
Setelah itu, adapun pemain yang akan menggantikan peran Andre yakni Rio Disi.
Namun kala itu, masih banyak keraguan karena Rio merupakan pemain rookie.
Akan tetapi di musim 2022, Rio membuktikan bahwa ia dapat menjadi shooting guard andalan.
Pun terbukti pula Rio dapat mengembangkan perannya sebagai shooting guard di musim ini.
Selain itu, Rio juga menjadi salah satu pemain andalan West Bandits untuk cetak kemenangan.
Di laga terakhir sebelum IBL 2022 ditunda, Rio dapat mengantarkan West Bandits raih kemenangan atas Dewa United.
Pada saat itu, Dewa United memegang rekor tak terkalahkan sejak gelaran IBL 2022 digulirkan.
Namun, di laga terakhir itu West Bandits dapat menundukkan Dewa United dengan skor akhir yang meyakinkan.
Miliki gap skor 20 poin, West Bandits menang atas Dewa United dengan skor akhir 93-73.
Kini, mengingat IBL 2022 akan kembali digulirkan tentunya jadi momentum untuk West Bandits lanjutkan tren positif.
(Tribunnews.com/Niken Thalia)