Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Mike Tyson Dapat Dukungan dari Netizen Setelah Pukuli Pemuda yang Berani Mengganggunya di Pesawat

Mike Tyson mendapat dukungan dari netizen setelah dia memukuli seorang pemuda yang sebelumnya terus menerus mengganggu privasinya saat di pesawat.

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Mike Tyson Dapat Dukungan dari Netizen Setelah Pukuli Pemuda yang Berani Mengganggunya di Pesawat
twitter.com/PGBoxing
Momen saat Mike Tyson saat menjatuhkan lawannya di atas ring. 

Atas kejadian itu, petugas kepolisian tiba dan menahan dua orang yang diduga terlibat dalam insiden tersebut.

"Satu orang dirawat di tempat kejadian karena cedera yang tidak mengancam jiwa. Orang itu hanya memberikan sedikit keterangan tentang insiden yang dialaminya dan menolak bekerja sama lebih lanjut dengan polisi,” begitu bunyi pernyataan kepolisian setempat.

"Keduanya kemudian dibebaskan sambil menunggu penyelidikan lebih lanjut,” tambah pernyataan itu.

Polisi San Francisco mengatakan video itu telah dikirimkan ke Kantor Sheriff Kabupaten San Mateo, yang berwenang atas keamanan bandara. Maskapai JetBlue belum memberikan pernyataan tentang peristiwa ini.

Sejak Tyson, 55, pensiun dari tinju, ia bekerja sebagai aktor, podcaster, dan pengusaha ganja.

Dia pernah menjadi juara tinju kelas berat termuda dalam sejarah pada tahun 1987, pada usia 20 tahun.

Selama karirnya, dia mencapai 50 kemenangan, 44 di antaranya dengan KO.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas