Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Partai Perdana Uber Cup, Skuat Indonesia Hadapi Prancis, Komang Janji Main Enjoy Tanpa Beban

Hadapi Prancis di partai perdana, Komang Ayu dan Amalia mengaku siap dan tak gentar. Para pelatih turut berharap anak asuhnya bermain enjoy.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Partai Perdana Uber Cup, Skuat Indonesia Hadapi Prancis, Komang Janji Main Enjoy Tanpa Beban
Website pbsi.id
Aksi tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi ketika berlaga di gelaran Badminton Asia Championship (BAC) 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Perhelatan Uber Cup edisi 2022, skuat Indonesia dipastikan segrup dengan Prancis, Jerman, dan Jepang.

Di partai perdana nanti, tim Uber akan berhadapan dengan Prancis pada hari Minggu (8/5/2022).

Jelang laga tersebut, Komang Ayu Cahya Dewi mengaku ingin makin enjoy tanpa beban.

Bahkan, pemain asal Denpasar itu mengaku tidak takut dengan kekuatan Prancis.

Baca juga: Jadwal Siaran Piala Thomas dan Uber Cup 2022, Live MNC TV, Indonesia Hadapi Singapura dan Prancis

Baca juga: Jelang Piala Thomas, Jepang dan Malaysia Satu Grup Lee Zii Jia dan Kento Momota Jadi Sorotan

Meski begitu, Komang tetap merasakan grogi dan tegang menatap laga perdana esok.

Hal ini berkaitan dengan laga debutnya di gelaran Piala Thomas dan Uber Cup edisi 2022.

"Mungkin ada tegang juga. Tetapi saya bawa enjoy dan tanpa beban," kata Komang dilansir PB Djarum.

BERITA TERKAIT

"Saya tidak takut melawan Prancis," tegas Komang.

Aksi tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi ketika sedang berlatih guna mempersiapkan gelaran Badminton Asia Championship (BAC) 2022.
Aksi tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi ketika sedang berlatih guna mempersiapkan gelaran Badminton Asia Championship (BAC) 2022. (Website PBSI)

Perasaan serupa juga dikatakan oleh salah satu punggawa di sektor ganda putri.

Adalah Amalia Cahya Pratiwi yang mengaku siap tampil maksimal.

Dirinya juga bertekad untuk menyumbang angka untuk Merah-Putih di partai perdana.

Dengan tegas ia menyatakan bahwa tak akan gentar untuk melawan Prancis.

"Kalau diturunkan, saya siap saja," ungkap pemain yang akrab disapa Tiwi.

"Saya ingin tampil maksimal dan sumbangkan angka," imbuhnya.

"Saya tidak takut atau gentar lawan Prancis," tegas Tiwi.

Ekspresi ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi ketika berlaga di BATC 2022.
Ekspresi ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi ketika berlaga di BATC 2022. (Website Resmi pbsi.id)

Kesiapan itu juga didukung oleh ungkapan dari pelatih ganda putri, Prasetyo Restu Basuki.

Prasetyo menerangkan bahwa anak asuhnya sudah siap untuk bertanding melawan Prancis di laga perdana.

"Mereka semua siap dimainkan dan siap bertarung lawan Prancis," ujar Prasetyo.

"Yang saya pilih turun bertanding tentu pasangan terbaik dan paling siap," tambahnya.

Di sisi lain, pelatih tunggal putri, Morico Harda juga mengharapkan anak asuhnya bisa enjoy dan menikmati pertandingan.

Dirinya juga berharap tim Uber tidak demam panggung ketika bersua dengan Prancis.

Hal itu disebutkan lantaran tim Uber diisi oleh pemain muda yang baru melakoni debut di Piala Thomas dan Uber Cup.

Akan tetapi, Morico berharap mereka bisa tampil semangat dan fight untuk menumbangkan Prancis.

"Semoga saja para pemain bisa enjoy dan menikmati pertandingan," kata Morico.

"Semoga pula mereka bisa mengatasi demam panggung karena ini event besar yang belum pernah dialami sebelumnya," sambungnya.

"Yang pasti saya meminta pemain tampil fight dan semangat untuk mengalahkan Prancis," tukasnya.

Perhelatan Uber Cup akan dihelat mulai besok hari Minggu (8/5/2022) pukul 09.00 WIB.

(Tribunnews.com/Niken Thalia)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas