Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Baru Dilatih Nova Widianto, Pasangan Ganda Campuran Malaysia Sudah Merasa Nyaman

Pasangan ganda campuran Malaysia, Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing, mengaku merasa nyaman dengan gaya kepelatihan Nova Widianto.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Baru Dilatih Nova Widianto, Pasangan Ganda Campuran Malaysia Sudah Merasa Nyaman
Instagram @hoopangron
Pasangan ganda campuran Malaysia, Hoo Pang Ron (kiri)/Teoh Mei Xing (kanan), mengaku merasa nyaman dengan gaya kepelatihan Nova Widianto. 

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda campuran Malaysia, Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing, mengaku merasa nyaman dengan gaya kepelatihan Nova Widianto.

Seperti yang diketahui, Nova Widianto resmi diperkenalkan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) sebagai pelatih ganda campuran Negeri Jiran pada Rabu (21/12/2022).

Nova Widianto dipercaya menjadi pelatih ganda campuran Malaysia dengan durasi kontrak dua tahun.

Nova Widianto
Nova Widianto (PBSI). Pasangan ganda campuran Malaysia, Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing, mengaku merasa nyaman dengan gaya kepelatihan Nova Widianto.

Baca juga: Eks Ganda Putra Ranking 1 Dunia Ingin Wakil Tuan Rumah Bertaji di Malaysia Open 2023

Pasangan Ganda Campuran Malaysia Nyaman Dilatih Nova Widianto

Malaysia Open 2023 adalah turnamen pertama yang akan dilakoni Nova Widianto.

Dan saat ini, Nova Widianto tengah mempersiapkan anak asuhnya agar bisa tampil impresif di Malaysia Open 2023 yang akan berlangsung 10-15 Januari mendatang.

Dikutip dari The Star, Hoo Pang Ron menilai bahwa dirinya cocok dengan gaya kepelatihan Nova.

BERITA REKOMENDASI

Hal itu membuatnya merasa nyaman ketika melakukan sesi latihan bersama Teoh Mei Xing.

“Dia (Nova) adalah seorang legenda, kami menghormatinya dan gaya kepelatihannya nyaman bagi kami,” kata Pang Ron.

Hoo Pang Ron menambahkan bahwa Nova adalah pelatih yang keras.

Namun, setelah itu suasana menjadi cair ketike mereka bisa tertawa dan makan bersama.

“Dia keras selama latihan tapi setelah itu kami bisa tertawa dan makan bersama,” tambah Pang Ron.

Baca juga: Tanpa Pelatih Jelang Malaysia Open 2023, Lee Zii Jia Ngaku Tak Masalah

Bersiap Jelang Malaysia Open 2023

Selain berbicara soal Nova, Pang Ron juga membeberkan terkait kesiapannya jelang Malaysia Open 2023.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas