Rekap Hasil Indonesia Masters 2023: 6 Ganda Putra Sapu Bersih Kemenangan, Pram/Yere Tumbang
Berikut rekap hasil Indonesia Open 2023 babak 32 besar hari Selasa (24/1/2023) sebanyak 6 wakil Indonesia sektor ganda putra sapu bersih kemenangan.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Berikut rekap hasil Indonesia Masters 2023 babak 32 besar hari Selasa (24/1/2023).
Sebanyak 6 wakil Indonesia di sektor ganda putra menyapu bersih seluruh laga dan kompak melaju ke babak 16 besar.
Hanya Pramudya/Yeremia yang lajunya terhenti di babak pertama gegara kalah pada perang saudara melawan Fajar Alfian/M Rian Ardianto.
Dengan hasil ini maka dipastikan perang saudara kembali tersaji di babak kedua Indonesia Masters 2023.
Duel tersebut akan mempertemukan antara Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dengan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Dijadwalkan pertemuan The Daddies dan The Babbies akan berlangsung pada hari Kamis (26/1/2023).
Baca juga: Indonesia Masters 2023: Pram/Yere Trending di Twitter, Kaki yang Cedera jadi Sorotan
Rekap Hasil Kualifikasi Indonesia Masters 2023:
Putaran Pertama
- Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay vs Sai Praneeth B (India) 18-21, 21-9, 15-21
- Tommy Sugiarto vs Viktor Svendsen (Denmark) 21-12, 16-21, 19-21
- Christian Adinata vs Mithun Manjunath (India) 21-18 dan 21-12
Putaran kedua
- Christian Adinata vs Mark Caljouw (Belanda) 20-22, 21-14, 21-17
Tunggal putri
- Putri Kusuma Wardani vs Lianne Tan (Belgia) 21-12, 21-17
Ganda putra
- Muhammad Rayhan Nur Fadillah/Rahmat Hidayat vs Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark) 14-21, 13-21
Ganda putri
- Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose vs Ridya Aulia Fatasya/Kelly Larissa 21-16, 21-10
- Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani vs Hu Ling Fang/Lin Xiao Min (Taiwan) 11-21, 9-21
Ganda campuran
- Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China), 15-21 dan 16-21
- Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata vs Reddy B. Sumeeth/Ashwini Ponnappa (India) 22-20 dan 21-17
Rekap Hasil Indonesia Masters 2023 di Babak Utama:
- Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Ruben Jille/Ties Van Der Lecq (Belanda), 21-18, 19-21, 21-19
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea), 21-17 dan 21-12
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Y Y Rambitan (Indonesia), 18-21, 21-14, dan 21-10
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Akira Koga/Taichi Saito (Jepang), 17-21, 21-19, dan 21-10
- Leo Rolly Carnando/Daniel Martin vs Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol (Korea), 21-11 dan 21-16
- Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Jin Yong/Na Sung Seung (Korea), 21-10, 14-21, dan 21-19
(Tribunnews.com/Niken)