Hasil Proliga 2023 Putra: Menang 3-0, LavAni Rebut Puncak Klasemen dari Bhayangkara Presisi
Hasil Proliga 2023 sektor putra, Jakarta LavAni duduk puncak klasemen setelah kalahkan Kudus Sukun Badak dengan skor 3-0.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Jakarta LavAni Allo Bank mengambil alih posisi klasemen Proliga 2023 putra dari genggaman Jakarta Bhayangkara Presisi, Sabtu (4/2/2023).
Hasil tersebut diperoleh setelah Jakarta LavAni Allo Bank mengalahkan Kudus Sukun Badak di GOR Tri Dharma, Gresik tiga set langsung.
Dominasi permainan juara bertahan Proliga 2022 ini berlangsung tiga set beruntun. Terbukti, Aji Maulana cs tidak mampu menggapai angka 20 ketika takluk di tangan Fahry Septian Putratama dan kolega.
Baca juga: Hasil Proliga 2023 Hari Ini - Gasak JPP 3-1, Jakarta Pertamina Fastron Kokoh di Singgasana Klasemen
Pada set pertama, Leandro Martins dan Garcia tampil 'ugal-ugalan'. Smash-smash keras legiun asing LavAni ini sulit untuk dihentikan Agung Seganti cs.
Mereka menutup set pertama di angka 25-18.
Upaya Kudus Sukun Badak untuk bangkit dari ketertinggalan sempat memiliki asa di set kedua.
Tim voli asal Jawa Tengah ini bahkan leading tiga angka dari LavAni. Namun momentum tersebut tak bisa dimanfaatkan oleh Kudus Sukun Badak.
Sebaliknya, Jakarta LavAni Allo Bank berhasil merebut set ketiga di angka 25-17.
Pada set penentuan, Kudus Sukun Badak nampak kehilangan semangat untuk meraih kemenangan.
Mereka bahkan tertinggal 22-9, sebelum akhirnya ditutup oleh LavAni melalui skor 25-15.
Hasil ini membuat LavAni menduduki urutan pertama di tabel klasemen. Mereka mengemas 23 poin, sama dengan Jakarta Bhayangkara Presisi.
Sedangkan Kudus Sukun Badak belum beranjak dari juru kunci dengan raihan 3 poin dari 8 pertandingan.
Hasil dan Jadwal Proliga 2023 Hari Ini
Sabtu, 4 Februari
Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Fastron (putri) (20-25, 25-23, 20-25 22-25)
Jakarta Lavani Allo Bank vs Kudus Sukun Badak (putra) (25-18, 25-17-25-15)
16.00 WIB: Bandung BJB Tandamata vs Gresik Petrokimia (putri)
18.30 WIB: Palembang Bank SumselBabel vs Jakarta STIN BIN (putra)
Klasemen Proliga 2023 (Putaran Kedua)
Tim Putra
1. Jakarta Lavani Allo Bank : 23 poin (tanding 9 kali)
2. Jakarta Bhayangkara Presisi : 23 poin (tanding 9 kali)
3. Jakarta STIN BIN : 19 poin (tanding 8 kali)
4. Surabaya BIN Samator : 13 poin (tanding 9 kali)
5. Jakarta BNI 46 : 10 poin (tanding 8 kali)
6. Palembang Bank Sumsel Babel : 6 poin (tanding 8 kali)
7. Jakarta Pertamina Pertamax : 5 poin (tanding 8 kali)
8. Kudus Sukun Badak : 3 poin (tanding 9 kali)
Link Klasemen: Akses di Sini>>>
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.