UFC Lakukan Pembaruan Petarung, 3 Atlet Ini Dicoret dari Roster
UFC melakukan pembaruan roster atau daftar petarungnya, di mana ada tiga atlet yang tergusur dari ajang MMA terbesar di dunia itu.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - UFC melakukan update roster atau pembaruan daftar petarung setelah digelarnya fight night 70.
Ada tiga petarung yang ditendang dari roster UFC oleh Dana White.
Satu di antara tiga petarung yang didepak itu adalah mantan penantang juara di kelas welterwight.
Baca juga: Kembalinya Conor McGregor ke UFC Penuh Kabar Miring, Dana White Tak Membantah
Petarung tersebut adalah Darren Till.
Darren Till sejatinya petarung yang cukup dikenal di kalangan pecinta UFC.
Ia memiliki rekor bertanding 18 kali menang dan 5 kali kalah.
Akan tetapi 5 kekalahan yang ia alami datang di 6 laga terkininya di atas Octagon.
Pada turnamen UFC 282 yang digelar Desember 2022 lalu, Darren Till kalah dari Dricus du Plessis.
Ia kalah melalui kuncian di ronde ketiga.
Setelah laga itu, Till mengatakan dirinya mungkin mengalami cedera ACL, sebagaimana dikutip dari laman BJPenn.
Hal itu membuatnya tak akan bisa kembali bertarung di Octagon dalam beberapa waktu ke depan.
Untuk itu, pencoretan menjadi salah satu risiko yang ia hadapi.
Selain kekalahan dari Dricus du Plessis, ia juga kurang beruntung saat berhadapan dengan Derek Brunson.
Darren Till juga kalah melalui kuncian badan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.