Jadwal Kejuaraan Asia 2023: Bertemu Wakil Thailand, Apriyani/Fadia Rawan Terjegal di Babak 32 Besar
Bertemu Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti rawan terjegal di babak 32 besar Kejuaraan Asia 2023.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal badminton Kejuaraan Asia 2023 yang akan digelar pada Selasa (25/4) hingga Minggu (30/4/2023).
Gelaran Badminton Asia Championships 2023 akan digelar di Dubai, Uni Emirat Arab.
Pada jadwal Kejuraan Asia 2023 kali ini, pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti rawan terjegal di babak 32 besar.
Pasalnya, Apriyani/Fadia akan bertemu dengan unggulan Thailand, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard yang sedang memiliki performa mentereng akhir-akhir ini.
Mesik jika dilihat secara head to head, Apriyani/Fadia unggul 1-0 atas Aimsaard bersaudara.
Namun hal tersebut bukanlah garansi bagi unggulan ganda putri wakil Indonesia itu untuk melaju ke babak berikutnya.
Diketahui, catatan apik Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard saat keduanya berhasil menjuarai Thailand Masters 2023.
Kemudian pasangan ganda putri ranking nomor 11 dunia itu juga sukses keluar sebagai runner-up BWF World Tour Final 2022.
Catatan apik itu justru berbanding terbalik dengan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Pasalnya, sejak menjuarai ajang Singapore Open 2022 lalu, Apriyani/Fadia masih kesulitan untuk kembali naik podium satu.
Paling banter, Apriyani/Fadia adalah menjajaki semifinal di Malaysia Open 2023 dan Swiss Open 2023.
Melawan pasangan ganda putri unggulan Thailand, Apriyani/Fadia mungkin saja bisa terdepak lebih cepat.
Pasalnya, Aimsaard bersaudara tentu akan tampil habis-habisan untuk melangkah lebih jauh di ajang Kejuaraan Asia 2023.
Sebelumnya, wakil dari Negeri Gajah Putih itu harus tersingkir pada babak pertama di Swiss Open 2023 dan Spain Masters 2023.
Berikut Jadwal Kejuaraan Asia 2023
Selasa (25/4/2023): Babak 32 Besar
Rabu (26/4/2023): Babak 32 Besar
Kamis (27/4/2023): Babak 16 Besar
Jumat (28/4/2023): Babak Perempat Final
Sabtu (29/4/2023): Babak Semifinal
Minggu (30/4/2023): Babak Final
Hasil Drawing Kejuaraan Asia 2023
Tunggal Putra
Jonatan Christie (Indonesia) vs Shi Yuqi (China)
Dmitriy Panarin (Kazakhstan) vs Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia)
Wang Tzu Wei (Taiwan) vs Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)
Tunggal Putri
Putri Kusuma Wardani (Indonesia) vs Sung Shuo Yun (Taiwan)
Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Pai Yu Po (Taiwan)
Ganda Putra
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China)
Kualifikasi B vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)
Kualifikasi D vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia)
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
Ganda Putri
Ashwini Bhat K/Shikha Gautam (India) vs Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose (Indonesia)
Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India) vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Indonesia)
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia) vs Chang Ching Hui/Yang Ching Tun (Taiwan)
Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia)
Ganda Campuran
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang)
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (Indonesia)
Kualifikasi A vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia)
Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen (Taiwan) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia)
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama, Niken)