Hasil Badminton Asia Championships 2023: Cukup 30 Menit, Fikri/Bagas Sikat Tiket 16 Besar
Fikri/Bagas memetik kemenangan meyakinkan saat melawan wakil Singapura pada 32 besar Badminton Asia Championships 2023.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Hasil Badminton Asia Championships 2023: Cukup 30 Menit, Fikri/Bagas Sikat Tiket 16 Besar
TRIBUNNEWS.COM - Hasil Badminton Asia Championships 2023, satu lagi wakil Indonesia sukses melaju ke babak 16 besar.
Setelah sektor ganda putri, kali ini sektor ganda putra Indonesia, lewat Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, juga mendapatkan raihan positif.
Fikri/Bagas memetik kemenangan meyakinkan saat melawan wakil Singapura pada 32 besar Badminton Asia Championships 2023.
Baca juga: Hasil Badminton Asia Championships 2023: Rebut Tiket 16 Besar, Tiwi Banting Kok Protes Umpire
Baca juga: Dilarikan ke RS, Apa yang Bikin Jonathan Christie Muntah-Muntah Jelang Lawan Shi Yu Qi di BAC 2023?
Wakil Singapura yang dihadapi Fikri/Bagas pada 32 besar Badminton Asia Championships 2023 adalah Jun Liang Andy Kwek/Loh Kean Hean.
Laga Fikri/Bagas vs Kwek/Loh dalam 32 besar Badminton Asia Championships 2023 berlangsung di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Dubai, Uni Emirat Arab, pada Rabu (26/4/2023) sore WIB.
Fikri/Bagas mampu mengawali pertandingan tersebut dengan baik.
Mereka langsung unggul 7-0 pada awal gim pertama sehingga membuat pasangan Singapura kesulitan untuk mengejar ketertinggalan.
Keunggulan 7-0 menjadi landasan yang baik bagi Fikri/Bagas.
Juara All England 2022 itu tampak nyaman menjalani pertandingan hingga menutup gim pertama dengan keunggulan 21-19.
Lalu, Fikri/Bagas kembali tampil dominan pada gim kedua.
Sama seperti gim sebelumnya, mereka selalu unggul atas Kwek/Loh. Fikri/Bagas pun mampu mengakhiri gim kedua lebih cepat setelah unggul dengan skor 21-15.
Dengan demikian, mereka berhasil memetik kemenangan straight game atau dua gim langsung atas Kwek/Loh.
Fikri/Bagas menang dengan skor 21-19 dan 21-15 dalam durasi 30 menit.