Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Update Klasemen Medali SEA Games 2023 Jumat Malam: Indonesia Tembus 51 Emas, Thailand Samai Kamboja

Kontingen Indonesia hari ini menambah delapan medali emas dengan lima di antaranya dipersembahkan cabang olahraga (cabor) wushu.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Update Klasemen Medali SEA Games 2023 Jumat Malam: Indonesia Tembus 51 Emas, Thailand Samai Kamboja
CAMBODIA2021.COM
Logo SEA Games 2023 Kamboja. Berikut Klasemen Medali SEA Games 2023 per Jumat (12/5/2023) malam. 

Update Klasemen Medali SEA Games 2023, Indonesia Kumpulkan 51 Emas, Thailand Samai Kamboja

TRIBUNNEWS.COM - Update klasemen medali SEA Games 2023, kontingen Indonesia sudah mengumpulkan 51 medali emas SEA Games 2023 Kamboja hingga Jumat (12/5/2023) pukul 20.00 WIB.

Kontingen Indonesia hari ini menambah delapan medali emas dengan lima di antaranya dipersembahkan cabang olahraga (cabor) wushu.

Kelima medali emas itu tercatat atas nama Edgar Xavier Marvelo, Tharisa Dea Florentina, Rosa Beatrice Malau, Laksmana Pandu Pratama, dan Bintang Reindra Nada Guitara.

Baca juga: Update Klasemen Medali SEA Games 2023 Per Jumat Petang: Wushu 5 Emas, Indonesia Kejar Thailand

Adapun tiga emas lainnya didapat dari cabor fin swimming berkat Harvey Hubert Marcel Hutasuhut dan Janis Rosalita Suprianto.

Harvey Hubert Marcel Hutasuhut meraih dua emas dari nomor Bi Fins 100m putra dan mixed relay Bi Fins 4x100m.

Selain delapan medali emas, Indonesia hari ini juga membawa pulang sembilan perak dari cabor balap sepeda, fin swimming, taekwondo, dan wushu.

Update perolehan medali SEA Games 2023 dari kontingen Indonesia di Kamboja hingga Jumat (12/5/2023) pukul 17.15 WIB. Wushu berjaya tambah 4 emas.
Update perolehan medali SEA Games 2023 dari kontingen Indonesia di Kamboja hingga Jumat (12/5/2023) pukul 17.15 WIB. Wushu berjaya tambah 4 emas. (Kolase Tribunnews dari Postingan Instagram Kemenpora)
Berita Rekomendasi

Satu medali perunggu juga berhasil diraih atlet Indonesia atas nama Odekta Elvina Naibaho yang turun bertanding di nomor 10.000 meter putri cabor atletik.

Tambahan 18 medali pada hari ini membuat Indonesia kini telah mengumpulkan 152 medali dengan rincian 51 emas, 41 perak, dan 60 perunggu. 

Meski demikian, jumlah tersebut belum bisa mendongrak posisi Indonesia di klasemen SEA Games 2023 Kamboja.

Indonesia masih menempati peringkat keempat di bawah Vietnam (209 medali), Kamboja (163), Thailand (164).

Catatan, pada hari ini, Thailand sudah menyamai perolehan emas Kamboja dengan 57 medali.

Daftar peraih medali untuk Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja pada Jumat (12/5/2023) hingga pukul 20.06 WIB:

Emas

Fin Swimming - Women's 100m Surface a.n. Janis Rosalita Suprianto

Fin Swimming - Men's 100m Bi Fins a.n. Harvey Hubert Marcello Hutasuhut

Fin Swimming - Mixed Relay 4 X 100m Bi Fins a.n. Harvey Hubert Marcello Hutasuhut/Josephine Christabel Suryanto/Kaisar Hansel Putra Franciscus/Ressa Kania Dewi

Wushu - Men's Changquan a.n. Edgar Xavier Marvelo

Wushu - Women's Sanda 52kg a.n. Tharisa Dea Florentina Wushu - Women's Sanda 45kg a.n. Rosa Beatrice Malau

Wushu - Men's Sanda 52kg a.n. Laksmana Pandu Pratama

Wushu – Men’s Sanda 56 Kg a.n. Bintang Reindra Nada Guitara

Perak

Cycling - Men's Road Individual Mass Start a.n. Aiman Cahyadi

Fin Swimming - Women's 100m Bi Fins a.n. Ressa Kania Dewi

Fin Swimming - Women's 400m Bi Fins a.n. Raqiel Az Zahra

Fin Swimming - Men's Relay 4 X 200m Surface a.n. Bima Dea Sakti Antono/Dio Novandra Wibawa/Muhammad Amirullah Al Farizi/Petrol Apostle Gasoline Kambey

Fin Swimming - Women's Relay 4 X 200m Surface a.n Andhini Muthia Maulida/Janis Rosalita Suprianto/Katherina Eda Rahayu/Vania Elvira Elent Rahmadani

Taekwondo - Men's Freestyle Individual a.n. Wawan Saputra

Wushu - Women's Changquan a.n. Eugenia Diva Widodo

Wushu - Men's Nandao + Nangun a.n. Harris Horatius

Wushu - Men's Sanda 65kg a.n. Samuel Marbun

Perunggu

Athletics – Women’s 10.000 M a.n. Odekta Elvina Naibaho

Berdasarkan data NOC (Komite Olimpiade Nasional) Indonesia, berikut klasemen SEA Games 2023 Kamboja hingga Jumat (12/5/2023) pukul 20.07 WIB.

Klasemen SEA Games 2023 Kamboja hingga Jumat (12/5/2023) pukul 20.03 WIB.
Klasemen SEA Games 2023 Kamboja hingga Jumat (12/5/2023) pukul 20.03 WIB. (Dok. NOC Indonesia)

(Farahdilla Puspa/Kompascom)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Klasemen SEA Games 2023: Indonesia Tembus 51 Emas"

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas