Hasil Badminton SEA Games 2023: Istimewa! Chico Sikat Utusan Vietnam dalam 27 Menit Saja
Chico Aura Dwi Wardoyo melangkah ke babak semifinal dalam nomor individu badminton SEA Games 2023, Minggu (14/5/2023).
Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Chico Aura Dwi Wardoyo melangkah ke babak semifinal dalam nomor individu badminton SEA Games 2023, Minggu (14/5/2023).
Pertandingan yang berlangsung di Morodok Techo, Kamboja mempertemukan Chico dengan wakil Vietnam, Le Duc Phat.
Hanya dalam durasi 27 menit saja, Chico sukses mengandaskan utusan Vietnam dengan raihan skor 21-6 dan 21-18.
Dengan hasil itu, Chico berhak melaju ke babak semifinal Badminton SEA Games 2023.
Baca juga: Update Hasil Badminton SEA Games 2023: Ester & Komang Kompak Menang, Kunci Tiket Semifinal
Update Hasil Badminton SEA Games 2023
[XD] - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Solomon Jr. Pardiz/eleanor C Inlayo (Filipina), 24-22 dan 21-10
[WS] - Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Thuy Linh Nguyen (Vietnam), 21-8, 14-21, 21-17
[WS] - Komang Ayu Cahya Dewi vs Lee Xin Yi Megan (Singapura), 21-10 dan 21-9
[MS] - Chico Aura Dwi Wardoyo vs Le Duc Phat (Vietnam), 21-6 dan 21-18
Jalannya Pertandingan
Dominasi Chico Aura di gim pertama tak terbantahkan.
Atlet asal Jayapura itu berhasil mengambil alih jalannya pertandingan sejak awal.
Sehingga dia berhasil memimpin jalannya pertandingan sejak awal laga.
Supremasi Chico dan momentum apiknya terus berlanjut dan meninggalkan perolehan skor pemain Vietnam.
Dia unggul saat jeda interval gim pertama dengan skor 11-2.
Tajinya terus dijaga selepas jeda hingga sukses mengamankan kemenangan di gim pertama.
Pemain Vietnam dibuat tak berkutik ketika Chico mengunci kemenangan di gim pertama dengan skor telak 21-6.
Lanjut ke gim kedua, tensi pertandingan mulai tinggi.
Chico yang mendominasi di gim pertama mulai tertekan dengan serangan pemain Vietnam.
Pemain Vietnam itu terus berupaya untuk memperkecil jarak skor atas Chico.
Bahkan saat jeda interval saja, Chico terus dipepet dan unggul tipis 10-11.
Tunggal putra Indonesia masih mencoba untuk mengambil alih jalannya laga.
Hanya saja, pemain Vietnam itu kian gencar melakukan serangan.
Sampai ada satu momen di mana pemain Vietnam untuk pertama kalinya berhasil menyalip raihan skor Chico.
Skor 17-16 jadi bukti untuk pertama kalinya pemain Vietnam unggul atas Chico.
Untungnya Chico tak lengah lantaran berhasil kembali bangkit untuk membalik keadaan.
Chico kian solid dan trengginas menunjukkan ketajamannya.
Sampai akhirnya Chico berhasil mengamankan kemenangan di gim kedua dengan skor 21-18.
Kemenangan yang diraih Chico lewat pertandingan yang berlangsung selama 27 menit.
(Tribunnews.com/Niken)