Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Tinju Dunia Pekan Ini: Devin Haney vs Vasyl Lomachenko, The Dream Sesumbar Pensiunkan Lawan

Jadwal tinju dunia pekan ini akan mempertemukan juara kelas ringan versi empat badan tinju berbeda, Devin Haney melawan Vasyl Lomachenko.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Jadwal Tinju Dunia Pekan Ini: Devin Haney vs Vasyl Lomachenko, The Dream Sesumbar Pensiunkan Lawan
WILLIAM WEST / AFP
Devin Haney (kanan) dan George Kambosos bertinju selama pertarungan mereka untuk memperebutkan sabuk juara tinju dunia kelas ringan di Melbourne pada 16 Oktober 2022. Jadwal tinju dunia pekan ini akan menghadirkan pertarungan antara Devin Haney vs Vasyl Lomachenko, Minggu (21/5/2023) pukul 10.00 WIB di MGM Grand, Las Vegas, Amerika Serikat. 

TRIBUNNEWS.COM - Pekan ini akan digelar jadwal tinju dunia bergengsi antara Devin Haney vs Vasyl Lomachenko.

Tepatnya, jadwal tinju dunia pekan ini yang mempertemukan Devin Haney vs Vasyl Lomachenko akan digelar pada Minggu (21/5/2023) sekira pukul 10.00 WIB di MGM Grand Arena, Las Vegas, Amerika Serikat.

Pertarungan antara Devin Haney dan Vasyl Lomachenko ini akan memperebutkan empat sabuk juara di kelas ringan versi badan tinju WBA, WBO, WBC dan IBF.

Devin Haney merayakan kemenangan atas George Kambosos untuk menjadi juara dunia tinju kelas ringan tak terbantahkan di Melbourne pada 16 Oktober 2022. Jadwal tinju dunia pekan ini akan menghadirkan pertarungan antara Devin Haney vs Vasyl Lomachenko, Minggu (21/5/2023) pukul 10.00 WIB di MGM Grand, Las Vegas, Amerika Serikat.
Devin Haney merayakan kemenangan atas George Kambosos untuk menjadi juara dunia tinju kelas ringan tak terbantahkan di Melbourne pada 16 Oktober 2022. Jadwal tinju dunia pekan ini akan menghadirkan pertarungan antara Devin Haney vs Vasyl Lomachenko, Minggu (21/5/2023) pukul 10.00 WIB di MGM Grand, Las Vegas, Amerika Serikat. (WILLIAM WEST / AFP)

Baca juga: Duel Tinju Devin Haney vs Vasyl Lomachenko di Depan Mata, Shakur Stevenson Ikut Berkomentar

Devin Haney mempersiapkan diri untuk pertarungan ini dengan matang.

Pasalnya ia tak ingin rekor bertinju sempurna miliknya tercoreng oleh Lomachenko.

Untuk itu petinju asal Amerika Serikat tersebut tak sabar untuk bisa beradu pukul dengan sang lawan.

Saking ngototnya, Haney berani sesumbar bakal mempensiunkan Vasyl Lomachenko.

Berita Rekomendasi

Dari sisi usia, memang Haney memiliki keunggulan dari sang lawan.

Atlet berjuluk The Dream itu baru berusia 24 tahun.

Sedangkan Vasyl Lomachenko sudah berumur 35 tahun.

Haney yakin bakal membuat lawannya langsung pensiun selepas melawan dirinya.

Devin Haney (kanan) dan George Kambosos bertinju selama pertarungan mereka untuk memperebutkan sabuk juara tinju dunia kelas ringan di Melbourne pada 16 Oktober 2022.
Devin Haney (kanan) dan George Kambosos bertinju selama pertarungan mereka untuk memperebutkan sabuk juara tinju dunia kelas ringan di Melbourne pada 16 Oktober 2022. (WILLIAM WEST / AFP)

"Saya sangat ingin menghabisinya. Saya ingin mengirimnya untuk segera pensiun," ujar Devin Haney dikutip dari Mirror.


"Lomachenko tak pernah bertarung sebagai non-unggulan, ini akan menjadi kali pertama baginya."

"Kali ini ia akan melawan petinju yang lebih besar, kuat, cepat, dan muda darinya."

"Semua keadaan tak berpihak kepadanya. Dan saya menunjukkan mengapa hal itu terjadi," sambungnya.

Vasyl Lomachenko sendiri pernah merasakan kekalahan menyakitkan pada 2020 silam.

Baca juga: Tinju Dunia: Gervonta Davis Kena Senggol, Mantan Musuh Tank Ngajak Duel Lagi

Saat itu, petinju asal Ukraina tersebut kalah dari Teofimo Lopez yang tak diunggulkan.

Namun sejak saat itu, ia memperbaiki diri dan lebih mempersiapkan pertarungan dengan matang.

Untuk itu Devin Haney tak akan dengan mudah mengandaskan perlawanan Vasyl Lomachenko.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas