Main di Canada Open 2023 Jadi Siasat The Daddies Berburu Tiket Olimpiade Paris 2024
Berjuang sendiri di Canada Open 2023 adalah salah satu siasat The Daddies dalam berburu tiket Olimpiade Paris 2024.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Alasan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan main sendirian di Canada Open 2023 adalah bagian dari strategi.
Adapun strategi yang mereka maksud adalah siasat dalam perburuan tiket Olimpiade Paris 2024.
Mereka mencoba untuk mengatur waktu bertanding serta raihan poin dalam agenda BWF yang bisa dikatakan cukup padat.
Hal itu selaras dengan apa yang diungkapkan oleh Hendra Setiawan sebagaimana dikutip dari laman djarumbadminton.
Baca juga: Jadwal Canada Open 2023: Ahsan/Hendra Main Besok, Lawan Pemenang dari Babak Kualifikasi
"Kami main di Canada Open adalah bagian strategi untuk mengatur peraihan poin (Olimpiade) dan waktu istirahat," terang Hendra.
Berkaca dari turnamen yang mereka ikuti sebelumnya, pasangan berjuluk The Daddies ini harus menelan pil pahit kala harus terhenti di babak perempat final di Malaysia Masters 2023.
Padahal sebelum beraksi di Negeri Jiran, Ahsan/Hendra berhasil jadi finalis di All England 2023 jika melansir BWF.
Hasil minor lainnya juga didapatkan oleh pasangan kawakan Indonesia itu kala mentas di Singapore Open 2023.
Mereka harus pulang cepat karena tersingkir di babak 16 besar dan gagal melaju jauh padahal turnamen berlevel super 500.
Terakhir di Indonesia Open 2023, raihannya sama dengan Singapore Open di mana mereka terhenti di babak 16 besar.
Baca juga: Marcus/Kevin Kerap Absen di BWF World Tour 2023, Jalur Menuju Olimpiade Makin Terasa Buram
Sangat disayangkan padahal Indonesia Open merupakan gelaran dengan level super 1000 yang mana torehan poinnya akan sangat berarti untuk pundi-pundi perburuan tiket Olimpiade.
Kini di saat rekan kompatriotnya jeda dan tidak bertanding di Canada Open, saatnya Ahsan/Hendra balas dendam.
Raihan hasil buruk di tur Asia diharapkan bisa terbayar di Canada Open 2023 mengingat mereka akan turun dengan status unggulan kedua.
Dengan melaju jauh di Canada Open nanti diprediksi akan cukup menguntungkan The Daddies karena turnamen itu berlevel super 500.
Harapan Ahsan yang tengah berburu tiket Olimpiade Paris 2024 bertekad untuk mencoba tampi apik.
"Ya, akan kami coba," ujar Ahsan sekaligus mengakhiri.
Kans Ahsan/Hendra di Canada Open 2023
Melihat calon lawan The Daddies, dia tetap diunggulkan saat satu di antara dua pasangan bertemu dengan Ahsan/Hendra di babak 32 besar.
Menyandang status unggulan kedua dan berbekal pengalaman segudang pastinya akan menguntungkan The Daddies untuk bisa mengambil kemenangan di babak pertama.
Ahsan/Hendra akan jadi satu-satunya wakil Indonesia yang berjuang sendirian di Kanada.
Mereka akan turun dengan status istimewa yakni unggulan kedua setelah Hoki/Kobayashi asal Jepang.
Status unggulan tersebut menandakan bahwa Ahsan/Hendra memiliki kans cukup besar untuk melaju jauh di turnamen kali ini.
Melihat hasil drawing, tampak mungkin The Daddies bisa menuntaskan gim pertama dan kedua.
Baca juga: Jebloknya Prestasi Ganda Putra di BWF World Tour 2023, Sinyal Bahaya Indonesia Menuju Olimpiade
Di perempat final, mereka diprediksi kuat bakal bertemu peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Lee/Wang dari Taiwan.
Berhadapan dengan Lee/Wang, The Daddies masih punya potensi untuk meraih kemenangan.
Pasalnya juara Olimpiade Tokyo 2020 itu tidak dalam performa terbaiknya dalam beberapa waktu terakhir.
Namun, The Daddies kali ini akan turun dengan berbekal apik setelah pelan-pelan mulai konsistensi.
Jadi sinyal apik untuk The Daddies setidaknya bisa melaju hingga babak semifinal.
Seandainya ke semifinal, prediksi merunut hasil drawing, The Daddies akan bertemu dengan wakil Denmark, Skaarup/Rasmussen.
Duel keduanya dirasa bakal sengit. Jika berdasarkan ranking, The Daddies lebih diunggulkan.
Namun sejatinya capaian ideal The Daddies di turnamen kali ini adalah lolos ke babak semifinal.
Kalau pun bisa menembus ke final, lawan terberat The Daddies adalah jagoan Jepang, Hoki/Kobayashi.
(Tribunnews.com/Niken)